Motorola Hadirkan Moto G5s Plus secara Resmi untuk Indonesia

Author
Friska
Reading time:
September 19, 2017
IMG_20170919_151258_503

Pada Selasa (19/9), Motorola baru saja mengumumkan 3 perangkat smartphone di kelas menengah terbaru untuk pasar Indonesia. Ketiga smartphone tersebut, Moto G5s Plus, Moto E4 Plus, dan Moto C Plus akan mewarnai pasar smartphone menengah ke bawah yang beberapa waktu belakangan ini semakin ramai dengan beragam jenis smartphone yang beredar.

“Indonesia merupakan pasar yang penting bagi Motorola untuk tumbuh berkembang, terutama ketika brand Motorola sendiri baru saja kembali lagi ke Indonesia dalam setahun terakhir ini. Sebagai bagian dari rencana kami untuk bisa menumbuhkan kembali brand Motorola di sini, maka kami terus memberikan produk terbaik dan terbaru kami untuk bisa memenuhi kebutuhan smartphone di negara ini,” tutur Jay Huckfeldt, Chief Marketing Officer untuk Mobile Business Group Motorola, dalam acara peresmian yang berlangsung di Hotel Mulia, Jakarta.

Moto G5S Plus - 01

Moto G5s Plus yang berlayar 5,5 inch Full Hd ini dipersenjatai dengan SoC Qualcomm Snapdragon 625 2.0 GHz, RAM 4GB dan kapasitas storage internal 32GB yang bisa diekspansi hingga 128 GB dengan menggunakan microSD tambahan. Moto G5s Plus hadir dengan teknologi Dual Camera beresolusi 13 + 13 megapixel yang nerupakan perpaduan dari sensor Monochrome dan RGB dengan kemampuan “selective focus” untuk memudahkan mengambil foto dengan efek latar belakang blur. Kamera selfie beresolusi 8 megapixel dengan LED flash yang akan membantu pengguna untuk mendapatkan hasil foto lebih cerah. Moto G5s Plus telah dilengkapi konektivitas 4G LTE dan NFC, berkapasitas baterai 3000mAh dengan 15W Turbo Charge, serta berjalan di Android 7.1.1 yang akan bisa diupdate ke Android O.

sdr

Moto E4 Plus hadir dengan layar 5,5 inch HD dipersenjatai dengan SoC MediaTek MT6737 quad core 1.3 GHz, RAM 3GB dan kapasitas storage internal 32GB yang bisa diekspansi hingga 128 GB dengan microSD tambahan. Kamera utamanya beresolusi 13 megapixel sementara kamera depan 5 megapixel yang yelah dilengkapi dengan LED flash. Moto E4 Plus telah dilengkapi dengan konektivitas 4G LTE dan sensor Fingerprint, kapasitas baterai besar 5000mAh dengan 10W rapid charger, dan berjalan di Android 7.1.1.

sdr

Terakhir, Moto C Plus yang merupakan produk paling terjangkau di antara ketiganya, hadir dengan besar layar 5 inch HD dan menggunakan SOC MediaTek MT6737 quad core 1.3GHz, RAM 2GB serta kapasitas storage internal 16GB yang bisa ditambah hingga 32GB dengan microSD tambahan. Kamera utama beresolusi 8 megapixel sementara kamera depan beresolusi 2 megapixel yang telah dilengkapi masing-masing dengan LED flash dan selfie light. Motk C Plus ini sendiri telah dilengkapi dengan konektivitas 4G LTE, dual SIM card, kapasitas baterai 4000mAh dengan 10W charger, serta berjalan di Android 7.1.1.

Moto G5s Plus akan dijual secara flash sale eksklusif di Lazada.co.id pada tanggal 20-28 September 2017 dengan harga Rp 2.999.000. Sementara Moto E4 Plus akan dijual di harga Rp 2.333.000 dan Moto C Plus dijual seharga Rp 1.777.000, keduanya akan dijual secara ritel mulai tanggal 20 September 2017.

Load Comments

Reviews

March 27, 2024 - 0

Review Haylou RS5: Smartwatch Murah yang Tidak Murahan!

Ini sering banget ditanyain ke kami nih. Saran smartwatch yang…
March 25, 2024 - 0

Review Xiaomi 14: Xiaomi Resmi Terbaik 2024 dengan Kamera Flagship Leica

Akhirnya Xiaomi 14, smartphone flagship dari Xiaomi untuk tahun 2024…
March 25, 2024 - 0

Review ASUS ROG Phone 8: HP Gaming Terbaik 2024 (Lagi)

Ini adalah ROG Phone 8, smartphone gaming terbaru dari ASUS…
March 21, 2024 - 0

Review Infinix Note 40: HP 2 Jutaan Terbaik 2024? KINGFINIX LAGI?

Ini adalah Infinix Note 40, salah satu smartphone dari Note…

Accessories

December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…
September 12, 2023 - 0

Review Brica B Steady Pro Ultimate: Pakai Gimbal Smartphone untuk Apa?

Mungkin kamu pernah bertanya, untuk apa sebenarnya gimbal smartphone? Ketika datang…
October 14, 2022 - 0

Review Razer Kishi V2 (iPhone): Reponsif, Nyaman Digenggam

Mencari kontroler yang sesuai untuk perangkat mobile memang tidak begitu…
September 21, 2022 - 0

Review Aksesoris RAPA: Berkelas dan Bikin Smartphone Tampil Beda

Kali ini kami kedatangan produk RAPA Tech, brand lokal yang…

Wearables

March 26, 2024 - 0

Bose Ultra Open Earbuds Resmi Rilis Indonesia, Berapa Harganya?

Bose secara resmi meluncurkan Bose Ultra Open Earbuds, perangkat true…
March 22, 2024 - 0

Infinix Turut Luncurkan Dua Smartwatch Baru: Watch GT Pro dan Watch 1

Selain meluncurkan lini ponsel Note 40 Series di Indonesia, ternyata…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…
October 3, 2023 - 0

Review Samsung Galaxy Watch6 Classic: Smartwatch Fashionable Tipe Klasik, yang Terbaik!

Samsung Galaxy Watch6 Classic hadir kembali, setelah di seri Watch5…