iOS 10 Resmi Diumumkan, Ini dia Peningkatan Fiturnya
Dalam event WWDC yang berlangsung di California, Apple memberikan pengumuman salah satunya adalah kehadiran OS mobile terbaru mereka yaitu iOS 10. iOS 10 membawa beberapa fitur unggulan terbaru diantaranya.
1.User Interface

User interface pada iOS 10 ditingkatkan, salah satunya yaitu shortcut pada lock screen. Saat layar terkunci, menggeser layar ke kiri akan langsung membuka aplikasi kamera sedangkan menggeser ke kanan akan membuka widget aplikasi. Hmm, ini tentunya sudah familiar di OS Android. Notifikasi pesan kini ditampilkan dengan tampilan bubble dan widget. Control Center kini juga terbagi menjadi dua panel, satu dengan Toogles dan satu lainnya dengan kontrol musik. Kemudian peningkatan juga ada pada fitur 3D Touch. Kini pengguna bisa melihat sekilas informasi dari notifikasi atau juga aplikasi yang berada di home screen.
2.Siri

Secara kemampuan tak ada yang berubah, namun untuk membalas pesan kini tak hanya berfungsi untuk aplikasi pesan Apple saja. Anda bisa langsung membalas pesan pada aplikasi pihak ketiga lain. Siri juga bisa digunakan untuk melakukan pemesanan Uber,melakukan panggilan VoIP dan juga mengirimkan payment.
3.Quick Keyboard

Keyboard telah ditingkatkan dengan intelegensi dari Siri, dimana keyboard seolah dapat apa yang ingin Anda katakan atau jawab. Bisa digunakan saat membaca pesan, mengschedule acara, membagikan lokas, menyimpan alamat baru, dan yang paling penting adalah kini telah mendukung mengetik multibahasa.
4.Photos

Aplikasi gallery foto pada iOS 10 juga memiliki fitur baru. Seperti menyusun foto dengan berdasarkan lokasi, waktu dan juga pengenalan wajah pada foto-foto. Lagi-lagi ini sebenarnya sudah familiar pada sistem operasi Android yang dihadirkan oleh Google.
5. Maps

Peningkatan pada Maps meliputi kecerdasan tambahan yang menjadikannya lebih proaktif. Maps bisa menyusun rute tercepat untuk aktivitas keseharian pengguna, serta dapat pula figunakan untuk membuat reservasi. Maps pada CarPlay kini juga dilengkapi dengan informasi arah untuk setiap tikungan pada dashboard mobil pengguna.
6. Apple Music

Apple Music memiliki perubahan interface yang lebih fresh. Juga memudahkan pengguna dalam melakukan pencarian lagu serta menyusun playlist favorit.
7. News

Sama seperti Apple Music, News memiliki perubahan interface yang memudahkan pengguna mencari konten berita, bahkan secara otomatis bisa membuat kategori topik berita yang anda inginkan.
8. Home App

Home App adalah aplikasi yang disediakan tersedia di iOS untuk mengontrol perangkat-perangkat smarthome. Kini memiliki dukungan lebih banyak pada perangkat home automation yang populer. Home App kini juga mendukung fitur 3D Touch pada iPhone.
9. Panggilan Telepon

Untuk aplikasi telepon, Apple menawarkan update terbaru dimana semua panggilan VoIP dari apliaksi pihak ketiga seperti Skype, WhatsApp, Line, Viber dan lain-lain akan memiliki tampilan yang sama dengan panggilan telepon biasa. Sehingga saat ada panggilan telepon yang masuk, semua akan ditampilkan seperti panggilan telepon normal.
10. Message

Yang terakhir adalah perubahan pada apliaksi pesan. Kini aplikasi pesan telah mendukung untuk pengiriman multimemedia berupa GIF, videoplayback dan lain-lain. Pengguna juga bisa mengakses gallery secara langsung untuk memilih gambar yang ingin dikirim tanpa harus menutup aplikasi pesan terlebih dahulu. Selain itu aplikasi pesan juga menampilkan Emoji tiga kali lebih besar dari biasanya. Ini membuatnya seperti menampilkan sticker.
Penguna juga bisa menulis pesan menggunakan hand writing melalui fitur Digital Touch. Anda bisa membuat text atau doodle untuk dikirim secara langsung.

iOS 10 akan tersedia iPhone(minimal iPhone 5), iPad (minimal iPad 4), iPad Mini (minimal iPad Mini 2 dan iPod Touch (minimal iPod Touch 6) secara gratis. Sementara versi beta telah mulai tersedia di bulan Juli untuk para pengembang apliaksi .
Via: GSMArena