Xiaomi Rangkul Microsoft untuk Masuk ke Pasar Smartphone AS
Nama Xiaomi bisa dikatakan semakin meroket di pasar smartphone dalam tahun terakhir, khususnya di beberapa negara kawasan Asia. Bahkan saat ini, Xiaomi telah berhasil menguasai pasar smartphone di negeri asalnya, yaitu Tiongkok. Sayangnya, ekspansi Xiaomi untuk masuk ke pasar smartphone di wilayah benua Amerika masih mengalami kendala.
Baru-baru ini, Xiaomi dikabarkan telah memiliki strategi baru untuk masuk ke persaingan pasar smartphone AS. Kedua perusahaan tersebut dilaporkan telah menyepakati kerjasama untuk melakukan silang paten. Dengan begitu, Xiaomi nantinya dapat menjajakan lini smartphone dan tablet andalannya yang sudah dilengkapi dengan software pre-install dari Microsoft.
Beberapa software milik Microsoft yang akan dibenamkan pada produk Xiaomi di antaranya Microsoft Word, Excel, PowerPoint, Outlook dan Skype. Sedangkan untuk jajaran produk Xiaomi yang disertakan software besutan Microsoft di antaranya adalah lini smartphone flagship mereka antara lain Redmi 3, Redmi Note 3, Mi 5, Mi Max dan Mi 4s.
Wang Xiang, selaku Senior Vice President Xiaomi mengatakan, “Ini merupakan kolaborasi yang sangat besar antara kami dengan Microsoft”. Selain menyediakan produk smartphone, Xiaomi pun turut bermain dalam menyediakan jasa layanan berbasis Cloud yang bernama Mi Cloud Service. Layanan tersebut nantinya bakal didukung penuh oleh Microsoft Azure.
Selain bekerjasama dengan Xiaomi, Microsoft juga dikabarkan akan bekerjasama juga dengan beberapa produsen terkemuka lainnya. Beberapa produsen tersebut di antaranya Samsung, LG, dan Acer.