Samsung Bagikan Galaxy S7 Edge untuk Atlet Olimpiade 2016

Reading time:
August 6, 2016

Raksasa elektronik asal Korea Selatan, Samsung, disebut siap membagikan smartphone flagship mereka untuk para atlet yang berpartisipasi di Olimpiade 2016. Hal itu mereka lakukan dalam kapasitas sebagai rekan resmi IOC, penyelenggara Olimpiade, di bidang Wireless Communications Equipment. Smartphone yang dibagikan adalah Galaxy S7 Edge.

samsung-galaxy-s7-edge-olympic-edition

Siapkan 12500 Unit Galaxy S7 Edge Limited Edition

Sebanyak 12500 unit Galaxy S7 Edge Rio Olympic Edition telah disiapkan oleh Samsung. Mereka menyebutkan bahwa hal ini mereka lakukan untuk memberikan pengalaman komunikasi terbaik untuk para atlet, sehingga mereka tetap dapat terhubung dengan keluarga mereka walaupun berada di tempat yang jauh. Smartphone tersebut tampaknya akan dibagikan saat para atlet tiba, sebelum Olimpiade 2016, di Brazil, dimulai.

Galaxy S7 Edge Rio Olympic Games Limited Edition

Olympians Visit Samsung Galaxy Studio
Tim polo air perempuan Brazil menerima Galaxy S7 Edge mereka. Sumber: Samsung

Terkait perangkat yang dibagikan, Galaxy S7 Edge Rio Olympic Games Limited Edition, perangkat tersebut pada dasarnya menggunakan spesifikasi yang sama dengan Galaxy S7 Edge standar. Namun, Samsung mendesain bagian belakang dari smartphone tersebut dengan grafir logo Olympic Ring. Mereka juga menyediakan beberapa konten tambahan dengan tema Olimpiade 2016 untuk perangkat tersebut.

Selain dibagikan di Brazil, Samsung juga menjual smartphone tersebut dalam jumlah terbatas di beberapa negara. Mereka juga menyediakan aplikasi khusus yang bisa digunakan untuk memeriksa jadwal pertandingan atau melihat update perolehan medali di Olimpiade 2016. Untungnya, aplikasi tersebut tidak hanya bisa digunakan di smartphone limited edition ini, tetapi juga di perangkat smartphone lain, baik dengan OS Android, iOS, maupun Windows Phone.

Load Comments

Reviews

February 11, 2025 - 0

Review Redmi Note 14: Redmi Note Paling Terjangkau di Tahun 2025

Ini adalah Redmi Note 14, varian paling terjangkau dari Redmi…
February 11, 2025 - 0

Review Samsung Galaxy S25 Ultra: Smartphone Android Terbaik Terlengkap 2025?

Ini adalah Samsung Galaxy S25 Ultra, smartphone terbaiknya Samsung di…
February 3, 2025 - 0

Tes Kamera, Fitur Baru, dan Edit Video 4K60 di Samsung Galaxy S25 Ultra: MANTAP!

Setelah kemarin kami sempat memamerkan video pendek berdurasi 4 menitan…
January 28, 2025 - 0

Tes Video 8K30 Kamera Ultrawide Baru Samsung Galaxy S25 Ultra

Sudah tahu kan kalau kemarin Samsung telah resmi mengumumkan kehadiran…

Accessories

June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…
September 12, 2023 - 0

Review Brica B Steady Pro Ultimate: Pakai Gimbal Smartphone untuk Apa?

Mungkin kamu pernah bertanya, untuk apa sebenarnya gimbal smartphone? Ketika datang…

Wearables

November 6, 2024 - 0

JBL Tour PRO 3 dan Live 3 Resmi Hadir di Indonesia

JBL secara resmi meluncurkan jajaran True Wireless Stereo (TWS) premium…
October 25, 2024 - 0

Review Huawei Watch D2: Bisa Monitoring Tekanan Darah Dimanapun dan Kapanpun Dengan Fitur ABPM!

Ini adalah Huawei Watch D2, smartwatch pertama di Indonesia yang…
September 25, 2024 - 0

Review Huawei Watch GT 5 Pro: Smartwatch dengan Desain Keren, Mewah, Fitur Melimpah, Baterai Tahan Lama!

Ini adalah Huawei GT5 Pro, smartwatch kelas flagship dari Huawei…
March 26, 2024 - 0

Bose Ultra Open Earbuds Resmi Rilis Indonesia, Berapa Harganya?

Bose secara resmi meluncurkan Bose Ultra Open Earbuds, perangkat true…