Review Smartphone Android: OPPO F1s

Author
Friska
Reading time:
September 14, 2016

Awal bulan Agustus, Oppo kembali menghadirkan satu smartphone “Selfie Expert” terbaru yang diberi nama Oppo F1s. Dengan hadirnya smartphone ini untuk lini produk Oppo F, peran Oppo F1s sendiri memang akan menjadi “pengganti” dari seri Oppo F1 yang sudah lebih dulu hadir di awal tahun 2016 kemarin. Smartphone yang sama-sama memiliki kamera selfie terbaik seperti Oppo F1 Plus ini memiliki spesifikasi yang sedikit lebih rendah dari smartphone Selfie Expert pertama tersebut, namun lebih tinggi dari Oppo F1. Seperti apa performa keseluruhannya?

oppo-f1s-13

Desain

Dari segi desain, jika dibandingkan dengan Oppo F1 Plus, Anda akan menemukan bahwa desain Oppo F1s ini tidak jauh berbeda dengan F1 Plus. Dengan masih mengusung desain unibodi lebih tipis dan ramping, bermaterial bodi metal dan memiliki dimensi 154.5 x 76 x 7.4 mm, Oppo F1s hadir sebagai smartphone yang walaupun tipis dan ringan, tetap nyaman ketika digenggam dan bodi cukup kokoh. Layarnya berukuran 5.5 inch dengan resolusi 1280 x 720 IPS ini telah dilapisi dengan Corning Gorilla Glass 4 sehingga diharapkan layar tetap kuat dan tahan terhadap goresan sekalipun.

oppo-f1s-8 oppo-f1s-9

Kamera belakang masih berada di pojok kiri atas pada bagian belakang smartphone. Yang membedakannya dengan F1 Plus adalah kini posisi LED flash berada di samping kamera alih-alih berada di bagian bawah.

oppo-f1s-11

Posisi kamera depan atau selfie berada di permukaan atas pada bagian depan smartphone, bersama dengan posisi speaker receiver dan flash.

oppo-f1s-1

Posisi tombol Home yang juga sekaligus menjadi Fingerprint scanner berada di bagian permukaan bawah smartphone. Di sisi kiri dan kanan tombol Home merupakan posisi “tombol” always-on-display untuk pengoperasian smartphone.

oppo-f1s-17

Speaker, port audio jack 3.5mm dan port microUSB berada di bagian bawah smartphone. Sedikit berbeda dengan F1 Plus, di Oppo F1s ini speaker tidak hanya berada di satu posisi saja tetapi di kiri dan kanan dari port microUSB untuk menghasilkan suara yang lebih baik.

oppo-f1s-15 oppo-f1s-16

Tombol power atau ON/OFF berada di sisi kanan smartphone, sementara tombol volume berada di sisi kiri smartphone.

Spesifikasi

cpuz

Oppo F1s memiliki layar 5.5 inch resolusi 1080×720 HD dengan jenis layar IPS yang telah dilapisi Corning Gorilla Glass 4. Agak disayangkan karena layarnya untuk Oppo F1s kali ini tidak menggunakan layar AMOLED seperti Oppo F1 Plus sebelumnya, walau begitu tingkat kecerahan dan ketajaman layarnya terlihat cukup baik.

Smartphone ini dipersenjatai dengan prosesor octa-core MediaTek MT6750  1.5 GHz Cortex-A53 dengan GPU Mali-T860MP2, RAM 3GB dan kapasitas internal 32GB yang bisa ditambahkan hingga 256GB. Untuk kamera utamanya, Oppo F1s dibekali kamera beresolusi 13 MP, dengan aperture f/2.2, dan dilengkapi fitur phase detection autofocus dan LED flash. Untuk kamera selfie yang menjadi keunggulan smartphone ini, memiliki resolusi 16 MP, dengan aperture f/2.0 dan ukuran sensor besar yakni 1/3.1 inch.

Sensor yang dimiliki Oppo F1s ini tergolong standar, dengan terdiri dari Distance sensor, Light sensor, G-sensor dan E-compass. Sementara untuk dukungan lain yang dimiliki oleh smartphone ini terdiri dari konektivitas GSM, WCDMA, LTE, Bluetooth, Dual nano-SIM card, Wi-Fi 2.4/5GHz 802.11 a/b/g/n, Fingerprint, serta dukungan OTG (On-The-Go).

oppo-f1s-5 oppo-f1s-4 oppo-f1s-3

Untuk paket penjualannya, Oppo F1s tergolong lengkap dengan disertai soft case bening, pin untuk membuka slot SIM card, buku petunjuk penggunaan, garansi, earphones, kabel charger dan adapter.

Load Comments

Reviews

March 26, 2025 - 0

Review Xiaomi 15 Ultra: Smartphone Xiaomi Terbaik, Laku Keras? Apa Sehebat Itu?

Kalian juga pasti pengen tau juga kan seperti apa sih…
March 25, 2025 - 0

Review Anker 140 W Display Charger: Kencang dengan Smart Display, Bisa 4 Gadget Sekaligus

Masih pakai Charger USB Type-C Laptop yang besar dan berat?…
March 21, 2025 - 0

Review Advan On Posh: Smartwatch Keren Dengan Tampilan Fleksibel!

Smartwatch ini datang langsung dengan 2 strap! Mau angkat telepon…
March 20, 2025 - 0

Review Samsung Galaxy A06 5G: Smartphone 5G Termurah Samsung 2025

Ini Samsung Galaxy A06 5G, smartphone 5G baru termurah dari…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

March 21, 2025 - 0

Review Advan On Posh: Smartwatch Keren Dengan Tampilan Fleksibel!

Smartwatch ini datang langsung dengan 2 strap! Mau angkat telepon…
March 19, 2025 - 0

Review Advan On Move: Smartwatch Rp 800 Ribuan, Bisa Telepon WhatsApp & Pakai ChatGPT!

Ini smartwatch Rp 800 ribuan! Tapi, fiturnya banyak! Ya, ini…
March 11, 2025 - 0

Review Smartwatch Amazfit Active 2: Smartwatch Super Nyaman, Lengkap, Terjangkau, Tetap Irit Daya!

Cari smartwatch canggih, mau yang irit baterainya, mau yang lengkap…
February 25, 2025 - 0

Review Huawei Band 10: Smartband 2025, Fitur Rasa Smartwatch Tapi Tetap Terjangkau

Ini adalah Huawei Band 10, smartband terbaru andalan Huawei dengan…