Samsung Rilis SoC Exynos 14 nm untuk Wearable
Raksasa elektronik asal Korea Selatan, Samsung, baru saja memperkenalkan SoC 14 nm terbaru mereka. Satu hal yang menarik, SoC Exynos 7 baru ini tidak ditujukan untuk penggunaan di smartphone, seperti SoC Exynos 7 yang mereka produksi selama ini. SoC yang disebut sebagai Exynos 7 Dual 7270 tersebut ditujukan untuk penggunaan di perangkat wearable.

SoC 14 nm Pertama untuk Wearable
Exynos 7270 ini disebut merupakan yang pertama yang ditujukan untuk wearable yang diproduksi dengan fabrikasi 14 nm. Kode “Dual” di nama lengkap SoC ini menunjukkan konfigurasi core prosesor di dalam SoC tersebut, yakni dual-core. Samsung memilih core Cortex A53 dari ARM sebagai core prosesor di SoC tersebut.
Integrasikan Banyak Komponen ke SoC
Samsung menyebutkan bahwa SoC Exynos 7270 ini mengusung banyak komponen yang dibutuhkan untuk sebuah wearable. Di samping prosesor, Samsung menyertakan modul radio, DRAM, dan storage di SoC ini, yang disebut mampu mendukung terciptanya wearable yang lebih tipis, karena sebagian besar komponen ada di SoC. Modul radio di SoC ini mendukung LTE Cat. 4, Bluetooth, WiFi, dan Radio FM.
Untuk Smartwatch Samsung Berikutnya?
Sejauh ini, Samsung masih belum mengumumkan di produk apa mereka akan menggunakan SoC Exynos 7270 ini. Namun, melihat kabar bahwa mereka sudah menyiapkan generasi berikutnya dari smartwatch mereka, bisa jadi SoC inilah yang akan jadi motor dari smartwatch baru tersebut. SoC ini sendiri terbilang menarik untuk sebuah smartwatch, mengingat fitur radio yang lengkap yang diusungnya. Mari kita lihat saja seperti apa Samsung akan memanfaatkannya di produk wearable mereka berikutnya.