Xiaomi Juga Hadirkan Phablet “Tanpa Bezel” Mi MIX

Reading time:
October 25, 2016

Selain smartphone Mi Note 2, Xiaomi juga mengumumkan smartphone baru mereka yang lain. Smartphone tersebut bisa dikatakan adalah sebuah smartphone yang sangat menarik, dengan konsep bezel-less dan layar berukuran besar. Mereka menyebut smartphone dengan spesifikasi kelas atas ini sebagai Mi MIX.

mi-mix-02

Layar 6.4″, Edge-to-Edge, Rasio 91.3%

Layar di smartphone Mi MIX ini berukuran 6.4 inci dan menutupi 91.3% bagian depan dari smartphone tersebut. Xiaomi mendesain Mi MAX ini secara khusus sehingga layar itu benar-benar rapat dengan sisi atas, kiri, dan kanan smartphone, menghasilkan smartphone dengan layar edge-to-edge, bezel-less di tiga sisi. Satu-satunya sisi di mana smartphone ini masih memiliki bezel adalah di bawah layar. Layar ini juga mengusung resolusi yang cukup unik, 2040 x 1080 piksel, dengan rasio 17:9.

Penggunaan layar edge-to-edge tanpa bezel di tiga sisi ini membuat Xiaomi butuh menyertakan beberapa komponen unik, mengakomodasi tidak adanya tempat meletakkan komponen-komponen standar. Earpiece di smartphone ini menggunakan cantilever piezoelectric ceramic acoustic technology, yang memungkinkan transmisi suara melalui getaran di balik layar. Sedangkan untuk proximity sensor, smartphone Mi MIX ini menggunakan teknologi ultrasound. Sementara untuk kamera selfie, mereka menempatkannya di bezel di bagian bawah layar.

mi-mix-01

Spesifikasi Premium dengan Snapdragon 821

Xiaomi melengkapi smartphone ini dengan spesifikasi kelas premium. SoC yang digunakan adalah SoC premium terbaru Qualcomm, yaitu Snapdragon 821. Terdapat opsi kapasitas RAM 4 GB atau 6 GB untuk smartphone ini, dengan pilihan storage UFS 2.0 128 GB atau 256 GB. Sensor fingerprint juga tersedia untuk smartphone yang satu ini.

Baterai di smartphone mengusung rating 4400 mAh, dengan fitur Quick Charge 3.0. Xiaomi menggunakan kamera utama 16 MP dengan fitur phase detection auto focus, serta kamera selfie 5 MP. Sementara untuk konektor, Xiaomi menggunakan USB Type C, konektor yang sudah mulai umum digunakan smartphone keluaran baru.

Hadir Bulan November 2016, Harga?

Smartphone ini akan mulai dipasarkan tanggal 4 November mendatang di China, dengan harga sekitar USD 517 untuk varian 4 GB + 128 GB, dan USD 570 untuk varian 6 GB + 256 GB. Mi MIX ini juga akan dilengkapi dengan leather case di paket penjualannya, setidaknya di China, serta mengusung 18k gold trim di bagian belakang bodinya. Sayangnya, belum diketahui apakah mereka juga akan menjual Mi MIX ini di luar China.

Tags:

Load Comments

Reviews

March 17, 2025 - 0

Review OPPO A5 Pro 5G: Triple IP Rating di IP66, IP68, IP69 serta Military Grade Shock Resistance!

Smartphone yang satu ini punya 3 IP Rating sekaligus! Lalu…
March 14, 2025 - 0

Review Advan Evo-X 13: Rp 5 Jutaan Dapat Tablet Windows 11, Bisa Stylus, RAM & Storage Besar

Ini adalah tablet Windows Rp 5 jutaan dari brand lokal!…
March 14, 2025 - 0

Review vivo V50: Baterai Lebih AWET, Desain Mewah, Kamera ZEISS, IP68 & IP69

Smartphone V Series terbaik vivo, akhirnya hadir lagi! Ini adalah…
March 11, 2025 - 0

Review Smartwatch Amazfit Active 2: Smartwatch Super Nyaman, Lengkap, Terjangkau, Tetap Irit Daya!

Cari smartwatch canggih, mau yang irit baterainya, mau yang lengkap…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

March 11, 2025 - 0

Review Smartwatch Amazfit Active 2: Smartwatch Super Nyaman, Lengkap, Terjangkau, Tetap Irit Daya!

Cari smartwatch canggih, mau yang irit baterainya, mau yang lengkap…
February 25, 2025 - 0

Review Huawei Band 10: Smartband 2025, Fitur Rasa Smartwatch Tapi Tetap Terjangkau

Ini adalah Huawei Band 10, smartband terbaru andalan Huawei dengan…
November 6, 2024 - 0

JBL Tour PRO 3 dan Live 3 Resmi Hadir di Indonesia

JBL secara resmi meluncurkan jajaran True Wireless Stereo (TWS) premium…
October 25, 2024 - 0

Review Huawei Watch D2: Bisa Monitoring Tekanan Darah Dimanapun dan Kapanpun Dengan Fitur ABPM!

Ini adalah Huawei Watch D2, smartwatch pertama di Indonesia yang…