Smartphone Desain Flip Samsung W2017 Resmi Diperkenalkan

Setelah beberapa kali muncul rumor mengenai smartphone Samsung yang akan kembali mengadopsi desain ponsel flip, kini pihak perusahaan asal Korea tersebut secara resmi mengumumkan produk Samsung W2017 mereka.
Samsung W2017 ini secara mengejutkan dikemas dengan spesifikasi yang cukup tinggi, dengan mengusung prosesor Qualcomm Snapdragon 820 dengan RAM 4GB dan kapasitas internal 64GB yang bisa ditambahkan hingga 128GB dengan external microSD card. Layarnya sendiri berukuran 4.2 inch dengan resolusi Full HD dan layar jenis Super AMOLED Always On.
Untuk kameranya, Samsung W2017 memiliki kamera utama beresolusi 12 megapixel dengan aperture f/1.7 dan kemampuan rekam video 4L. Sementara untuk kamera selfie, beresousi 5 megapixel. Selain itu, smartphone ini juga memiliki fungsi Dual SIM card dengan konektivitas 4G LTE dan memiliki kapasitas baterai 2300mAh. Terakhir, Samsung W2017 telah berjalan di OS Android 6.0 Marshmallow.

Saat ini, belum ada tanggal rilis resmi maupun harga jualnya.