Wawancara Ekslusif Dengan Benjamin Yeh, Regional Director ASUS SEA

Author
Irham
Reading time:
February 13, 2017

Beberapa  waktu lalu, tim Jagatgadget.com berkesempatan untuk melakukan interview langsung dengan Benjamin Yeh, selaku Regional Director ASUS SEA. Dalam kesempatan tersebut, beliau memberikan beberapa penjelasan seputar produk terbaru yang mereka luncurkan di tanah air.

Berikut interview yang kami lakukan bersama Benjamin Yeh seputar ASUS Zenfone 3 Max ZC553KL.

Asus-Zenfone-3-ZC553KL-01

 

T: Mengapa untuk Zenfone 3 Max dihadirkan dalam beberapa versi? Padahal sebelumnya hanya ada satu tipe saja.

J: Zenfone Max pertama diterima sekali oleh pasar, melampaui ekspektasi kami. Oleh sebab itu kami pun merespon dengan mengembangkan jajaran produk Zenfone Max ini. Terlebih juga ASUS ingin menyasar berbagai negara termasuk seperti wilayah Amerika dan India , dan tiap negara memiliki kebutuhan spek yang berbeda.

 

T: Zenfone 3 Max ZC553KL ditawarkan dengan harga 3.099, sedangkan laser 3.399? apakah ini harga yang sesuai? Bagaimana ASUS menawarkan produk ini di pasar, dengan spesifikasi yang mirip?

J: Zenfone 3 Laser dirancang dengan penampilan yang lebih cantik dan kamera yang lebih baik (sensor Sony). Sementara, Zenfone 3 Max ZC553KL menggunakan tampilan yang lebih “umum” dan kamera bersensor Samsung. Jadi, memang seri Laser di posisikan sedikit lebih tinggi.

 

T: Untuk sensor kamera yang digunakan, lebih baik mana anatra Zenfone 3 Max dengan zenfone 3 laser?

J: Sesuai penjelasan sebelumnya, sensor kamera di Zenfone 3 Laser lebih baik. Meski bukan berarti sensor Samsung di Zenfone 3 Max itu buruk. Kami memastikan kualitasnya hasil fotonya juga tinggi.

 

T: Kenapa Zenfone 3 Max  hanya menggunakan baterai berkapasitas 4100mAh, apakah  memang maksimal di ukuran tersebut, karena ZC520TL dengan layar yang lebih kecil, yaitu 5,2 inci juga menggunakan kapasitas yang sama.

J: Perhatikan bahwa kami mengusahakan dimensi ketebalan yang lebih tipis dibandingkan smartphone berbaterai 4000 mAh lainnya. Jadi, dengan layar lebih lebar, kami memilih baterai yang lebih tipis agar Zenfone 3 Max ZC553KL bisa tampil lebih cantik. Secara dimensi ZC520TL juga lebih tebal dibandingkan ZC553KL, dan Screen to Body ratio dari Zenfone  3 Max ZC553KL juga lebih tinggi dibanding ZC520TL.

 

T: Kenapa Zenfone 3 Max ZC553KL tidak menggunakan fast charging?

J: Alasan pertama adalah untuk menekan harga jualnya. Sementara itu, kedua, penggunan Zenfone 3 Max akan dapat menggunakannya seharian penuh tanpa perlu pengisian baterai. Jadi, sewajarnya, semua penggunanya akan bertemu dengan charger di rumah saat hendak tidur. Pengisian saat waktu tidur tentunya tidak membutuhkan waktu cepat, bukan? (Red. Pengisian baterai memakan waktu sekitar 2 jam, memang cukup wajar untuk smartphone berkapasitas besar).

 

Selain menjawab pertanyaan dari rekan media, Benjamin Yeh juga menyempatkan diri untuk melakukan demontrasi produk, yaitu membongkar ASUS Zenfone 3 Max ZC553KL. Disini ia memperlihatkan bagaimana cara membongkar bagian-bagian produk, serta menyebutkan beberapa komponen yang disematkan di dalam produk tersebut.

Bagi anda yang penasaran, anda bisa menyaksikan video tear-down ASUS Zenfone 3 Max ZC553KL berikut ini.

 

Load Comments

Reviews

November 20, 2025 - 0

Review vivo X300 Pro: Kamera Smartphone Terbaik 2025

Ini adalah vivo X300 Pro, Smartphone terbaik vivo untuk akhir…
November 7, 2025 - 0

Review Moto G67 Power 5G: Rp 3 Jutaan, Pakai Snapdragon 7 Series, Baterai 7000 dan Irit

Ini Moto G67 Power 5G. Smartphone baru dari Moto dengan…
November 7, 2025 - 0

TechPODCAST: AI Membuat Malas atau Malah Produktif? feat. Samsung

Pekembangan teknologi masa kini sudah semakin pesat. Saking pesatnya, AI…
November 5, 2025 - 0

Review OPPO Find X9 Pro: Smartphone terbaik OPPO 2025!

Ini adalah OPPO Find X9 Pro, Smartphone terbaik OPPO untuk…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

October 31, 2025 - 0

Tech Podcast feat. Dr Chris: Jaga Berat Badan dengan Tidur dan Gadget Wearable?

Tech Podcast kali ini mengundang Dr Chris, seorang ahli gizi…
October 26, 2025 - 0

Review Samsung Galaxy Buds3 FE: TWS Ini Mikrofon dan Ambient Sound-nya KELAS ATAS!

Ini adalah Samsung Galaxy Buds3 FE! Desainnya premium, mirip sekali…
October 20, 2025 - 0

Review Shokz OpenFit 2+: OWS Olahraga dengan Banyak Fitur dan Nyaman Digunakan

Ini Open Ear Wireless Earbud Shokz OpenFit 2+! Kelas premium,…
October 2, 2025 - 0

Review Huawei Watch GT 6 Pro: Desain Stylish Fitur Kesehatan & Olahraga Melimpah!

Ini adalah Huawei Watch GT 6 Pro, smartwatch flagship Huawei…