Resmi! Xiaomi Redmi Note 4 dan Redmi 4X Dijual di Indonesia

Author
Friska
Reading time:
April 5, 2017

Para pengguna maupun pengamat perkembangan smartphone di dunia, pastinya sudah tidak asing lagi dengan brand Xiaomi. Brand asal Tiongkok tersebut berhasil membuat gebrakan dan popularitas tersendiri dengan menyediakan produk smartphone berspesifikasi dan performa unggul dengan harga yang jauh lebih terjangkau dari smartphone lain di kelasnya masing-masing. Walau sayangnya, kabanyakan smatphone brand Xiaomi yang hadir di Indonesia tidak semuanya masuk secara legal alias masih terhitung “barang black market”. Dengan kata lain, smartphone Xiaomi yang memang memiliki garansi resmi bukan garansi distributor masih bisa dihitung dengan jari.

IMG_3378

Namun sepertinya pengguna smartphone di Indonesia boleh bergembira, karena selain akhirnya memasukkan kembali smartphone Xiaomi Redmi 4A yang bergaransi resmi di Tanah Air tidak lama ini, pihak Xiaomi turut menghadirkan dua produk smartphone lainnya yang juga hadir secara resmi untuk pasar smartphone Indonesia.

Kedua smartphone yang diperkenalkan oleh Donovan Sung, Director of Product Management at Xiaomi Global, pada acara yang diadakan di hari Rabu (5/4) di Kota Kasablanka, Jakarta, tidak lain adalah Xiaomi Redmi Note 4 dan Xiaomi Redmi 4X. Secara spesial, Redmi Note 4 yang hadir di Indonesia adalah varian yang menggunakan SoC Qualcomm Snapdragon 625, sementara Redmi 4X ini sendiri merupakan peluncuran perdana untuk pasar Indonesia secara eksklusif selain hadir di Tiongkok tetapi tidak di negara lain.

IMG_3410

Xiaomi Redmi Note 4 yang memiliki tagline “Power has a new look” tersebut menggunakan SoC Qualcomm Snapdragon 625 octa core, dengan varian RAM 3GB dan kapasitas storage 32GB yang bisa ditambahkan menggunakan microSD card eksternal hingga 128GB. Kamera utamanya menggunakan sensor BSI CMOS beresolusi 13 megapixel, sementara kamera selfie beresolusi 5 megapixel. Redmi Note 4 ini berlayar 5.5 inch Full HD dengan bodi metal dan menggunakan 2.5D curved glass. Smartphone ini telah mendukung konektivitas 4G LTE, Dual SIM card. MUI 8, serta berkapasitas baterai 4100mAh. Xiaomi Redmi Note 4 tersedia dalam warna Gold dan Black.

IMG_3419

Xiaomi Redmi 4X menggunakan SoC Qualcomm Snapdragon 435 octa core dengan varian RAM 3GB dan kapasitas internal 32GB yang bisa diekspansi hingga 128GB dengan microSD eksternal. Hampir sama dengan Redmi Note 4, Redmi 4X ini memiliki kamera utama beresolusi 13 megapixel sementara kamera selfie beresolusi 5 megapixel. Ukuran layarnya sedikit lebih kecil, yakni sebesar 5.0 inch dengan display HD dan berbodi metal. Redmi 4X telah memiliki dukungan 4G LTE dengan Dual SIM card, dan kapasitas baterai 4100mAh. Varian yang akan hadri di Indonesia adalah varian warna Gold dan Black.

Untuk Xiaomi Redmi Note 4, sudah bisa dipesan melalui TAM atau Erafone dengan harga Rp 2.399.000. Sementara untuk Redmi 4X baru bisa dipesan pada akhir April 2017 mendatang dan dibanderol seharga Rp 2.099.000.

Load Comments

Reviews

April 21, 2025 - 0

Review Tecno Camon 40: Smartphone Rp 2 Jutaan dengan Fitur AI Segudang

Tecno Camon 40 series diluncurkan secara Global di event MWC…
April 21, 2025 - 0

Review vivo V50 Lite 5G: Baterai Besar dan Tangguh, Tapi Tetap Ringan dan Mewah!

Smartphone ini baterainya 6500 mAh, tapi bodinya tetap tipis dan…
April 15, 2025 - 0

Review Huawei Mate XT Ultimate Design: Inovasi Terbaik Huawei Saat Ini

Ini adalah Huawei Mate XT Ultimate, di China sudah rilis…
April 14, 2025 - 0

Review TECNO Megapad 11: Tablet 2 Jutaan, Performa Mantap, Bisa 4G!

Ini adalah tablet 11 inch dengan harga 2 jutaan yang…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

March 28, 2025 - 0

Rekomendasi TWS Termurah Sampai Tercanggih menjelang Lebaran 2025

Rekomendasi TWS hadir lagi, edisi menjelang lebaran 2025. JagatReview bersama…
March 21, 2025 - 0

Review Advan On Posh: Smartwatch Keren Dengan Tampilan Fleksibel!

Smartwatch ini datang langsung dengan 2 strap! Mau angkat telepon…
March 19, 2025 - 0

Review Advan On Move: Smartwatch Rp 800 Ribuan, Bisa Telepon WhatsApp & Pakai ChatGPT!

Ini smartwatch Rp 800 ribuan! Tapi, fiturnya banyak! Ya, ini…
March 11, 2025 - 0

Review Smartwatch Amazfit Active 2: Smartwatch Super Nyaman, Lengkap, Terjangkau, Tetap Irit Daya!

Cari smartwatch canggih, mau yang irit baterainya, mau yang lengkap…