Google Rilis Gboard Go
Melengkapi seri aplikasi “Go” mereka, Google baru saja meluncurkan aplikasi Gboard Go. Seri aplikasi “Go” sendiri merupakan seri aplikasi ringan yang dihadirkan Google untuk perangkat Android dengan spesifikasi kelas entry-level, yang tidak memakan banyak memori, sehingga perangkat bisa dioperasikan dengan lebih lancar. Sebelum Gboard Go, Google sudah terlebih dahulu merilis Files Go, YouTube Go, dan Maps Go.

Hilangkan Fitur untuk Pangkas Memori
Google menyebutkan bahwa Gboard Go ini membutuhkan memori hanya sekitar separuh dari yang dibutuhkan Gboard saat digunakan. Bila Gboard membutuhkan memori hingga 70 MB, Gboard Go ini hanya butuh sekitar 40 MB saja. Pemangkasan kebutuhan memori itu dilakukan Google dengan mengurangi beberapa fitur yang mereka nilai akan kurang dibutuhkan oleh pengguna smartphone kelas entry-level.
Fitur yang dihilangkan oleh Google adalah pencarian GIF dan sticker. Tidak adanya kedua fitur tersebut seharusnya tidak akan terlalu mengurangi kenyamanan penggunaan Gboard Go, terlebih lagi bila pengguna lebih membutuhkan fungsinya sebagai keyboard yang ringan digunakan. Selain itu, fitur one handed layout disebut juga dihilangkan. Hal ini mungkin saja tidak terlalu bermasalah, karena umumnya produk kelas entry-level hanya dibekali dengan layar ukuran kecil, yang seharusnya membuat penggunanya tidak butuh mengecilkan ukuran keyboard untuk pengoperasian smartphone dengan satu tangan.
Hanya Untuk Android 8.1 ke Atas
Gboard Go ini disebut akan tersedia untuk smartphone dengan RAM kecil, hal yang memang umum dijumpai di produk kelas entry-level. Sayangnya, tidak semua smartphone dengan RAM kecil bisa menggunakan aplikasi ini, karena Google tampaknya membatasi penggunaannya hanya untuk perangkat dengan sistem operasi Android 8.1 ke atas. Hal ini berarti Gboard Go ini akan lebih banyak dijumpai untuk perangkat entry-level yang akan dihadirkan ke depan oleh beberapa rekanan Google.