Review Samsung Galaxy Note FE: Smartphone Premium Murah Terbaik

Author
Irham
Reading time:
January 16, 2018

Kamera

Beralih ke fitur kamera, Galaxy Note FE memiliki kamera utama dengan sensor beresolusi 12 MP dengan bukaan F/1.7, dan ukuran piksel 1.4 µm yang notabene sama dengan yang digunakan pada kamera Galaxy S8. Jadi untuk kualitas gambar tentunya tidak diragukan lagi. Hasil tangkapan gambar memiliki detail yang maksimal serta tingkat kontras yang sangat baik. Berkat aperture yang besar, pengambilan gambar dalam kondisi gelap sekalipun akan tetap menghasilkan gambar yang minim noise. Namun sedikit kekurangannya yaitu tidak pada perangkat seri Galaxy S8 atau Note 8, dimana software kamera telah memiliki peningkatan fitur seperti Filter Mask. Berikut beberapa gambar yang diabadikan menggunkan kamera utama Galaxy Note FE.

Sementara pada kamera depan, Galaxy Note FE masih menggunakan sensor dengan resolusi 5MP. Sehingga gambar yang dihasilkan masih terbilang belum terlihat maksimal jika dibandingkan dengan seri flagship terbaru mereka yang telah menggunakan sensor  8 MP, dimana kualitasnya bisa dibilang mengalahkan smartphone-smartphone selfie. Hasil kamera depan pada Galaxy Note FE memiliki detail gambar tidak setinggi penerusnya. Meski demikian kamera depan Galaxy Note FE masih cukup optimal digunakan mengambil gambar bahkan dikondisi terang. Selain itu, angle kamera juga cukup luas untuk mengabadikan momen selfie bersama teman-teman. Berikut beberapa foto yang diabadikan menggunakan kamera depan Galaxy Note FE.

Untuk perekaman video, kami memperoleh hasil yang nyaris tidak berbeda dengan Note 8 dan S8. Kualitas hasil video dari kamera utamanya tergolong sangat prima. Dilengkapi dengan Optical Image Stabilizer dan Electronic Image Stabilizer, hasil video pun terlihat sangat stabil. Sementara itu, bukaan F/1.7 membuat perekaman di ruangan berpencahayaan rendah pun tergolong sangat baik. Tentu saja, sistem autofokusnya pun termasuk yang terbaik dan tercepat yang pernah kami uji.

Baterai

Kapasitas baterai yang tersedia di Galaxy Note FE yaitu sebesar 3200mAh. Kami melakukan pengujian dengan melakukan tes browsing dan looping video. Pengujian browsing yang baru kami lakukan menggunakan setup server secara lokal. Smartphone melakukan browsing dengan pergantian halaman setiap 10 detik nonstop. Sama seperti pengujian looping video, perangkat diatur dengan menggunakan Airplane mode, Wi-Fi aktif, serta kecerahan layar non-otomatis dengan slider di tengah.

Untuk tes browsing, perangkat ini mampu bertahan selama 10 jam 48 menit. Angka ini cukup baik, kemampuannya tak jauh beda dengan seri terbarunya yaitu Galaxy Note 8 yang menggunakan baterai berkapasitas 3300mAh, bahkan sedikit lebih baik. Namun tentu saja ukuran layar yang lebih kecil juga mempengaruhi hasil tes.

Browsing Test Copy

Sedangkan ada pada tes video looping, smartphone ini mampu bertahan dengan waktu yang cukup signifikan, yaitu selama 17 jam 19 menit.

Video Playback Copy Video Loop Copy

Untuk pengisian baterai, Galaxy Note FE juga sudah dibekali dengan adaptor pengisian adaptive charger. Pengisian baterai dari kondisi kosong hingga penuh hanya membutuhkan waktu selama 1 jam 48 menit. Tentu saja, kondisi pengisian baterai yang berbeda akan bisa menghasilkan kecepatan pengisian yang berbeda pula.

Charging 1

Secara keseluruhan, manajemen daya dari Galaxy Note FE terbilang cukup baik. Meskipun kapasitas baterai yang ditawarkan kini lebih kecil, namun rupanya manajemen daya yang diberikan tetap maksimal

S-Pen Stylus

Sama seperti teknologi S-Pen terbaru di Galaxy Note 8, S-Pen di Galaxy Note FE juga telah dilengkapi dengan fitur air command. Perangkat ini juga memiliki sensitifitas dan akurasi  yang tinggi sebesar 4096 pressure level dengan ujung mata pena berdiameter 0,7mm.

GalaxyNote Fe 5 1

Menu-menu S-Pen pada Galaxy Note FE juga cukup lengkap. Mulai dari Smart Select, Screen Write, Translate, Magnify dan Glance telah tersedia. Sayangnya masih ada beberapa fitur yang belum tersedia seperti Live Message dan integerasi Bixby.

Load Comments

Reviews

March 27, 2024 - 0

Review Haylou RS5: Smartwatch Murah yang Tidak Murahan!

Pengoperasian Nah untuk pengoperasian, biasanya pengguna akan mulai dengan mengoperasikan…
March 25, 2024 - 0

Review Xiaomi 14: Xiaomi Resmi Terbaik 2024 dengan Kamera Flagship Leica

Spesifikasi SoC: Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3 Ya, smartphone ini…
March 25, 2024 - 0

Review ASUS ROG Phone 8: HP Gaming Terbaik 2024 (Lagi)

Spesifikasi Internal Snapdragon 8 Gen 3 (4 nm TSMC) RAM…
March 21, 2024 - 0

Review Infinix Note 40: HP 2 Jutaan Terbaik 2024? KINGFINIX LAGI?

Spesifikasi SoC: MediaTek Helio G99 Ultimate Untuk yang bertanya-tanya, ini…

Accessories

December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Kesimpulan Secara keseluruhan, Nothing CMF Buds Pro memberikan pengalaman audio…
September 12, 2023 - 0

Review Brica B Steady Pro Ultimate: Pakai Gimbal Smartphone untuk Apa?

Mungkin kamu pernah bertanya, untuk apa sebenarnya gimbal smartphone? Ketika datang…
October 14, 2022 - 0

Review Razer Kishi V2 (iPhone): Reponsif, Nyaman Digenggam

Pengalaman Penggunaan Razer Kishi V2 membutuhkan aplikasi tambahan yang disebut…
September 21, 2022 - 0

Review Aksesoris RAPA: Berkelas dan Bikin Smartphone Tampil Beda

Pengujian Wireless Charging Kita tes powerbank ini dengan iPhone 13…

Wearables

March 26, 2024 - 0

Bose Ultra Open Earbuds Resmi Rilis Indonesia, Berapa Harganya?

Bose secara resmi meluncurkan Bose Ultra Open Earbuds, perangkat true…
March 22, 2024 - 0

Infinix Turut Luncurkan Dua Smartwatch Baru: Watch GT Pro dan Watch 1

Selain meluncurkan lini ponsel Note 40 Series di Indonesia, ternyata…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…
October 3, 2023 - 0

Review Samsung Galaxy Watch6 Classic: Smartwatch Fashionable Tipe Klasik, yang Terbaik!

Samsung Galaxy Watch6 Classic hadir kembali, setelah di seri Watch5…