Samsung Jelaskan Pemilihan Chipset Berbeda untuk Samsung Galaxy A6 dan A6+

Author
Friska
Reading time:
May 9, 2018
IMG 20180508 110726538

Hari Senin tanggal 7 Mei 2018 kemarin, Samsung Indonesia secara resmi telah merilis dua buah smartphone kelas menengah ke atas yakni Samsung Galaxy A6 dan Galaxy A6+. Walau secara resmi sudah diperkenalkan, Samsung belum memberikan detil lebih lanjut tentang spesifikasi lengkapnya hingga saat ini. Ditemukan bahwa kedua smartphone tersebut akan menggunakan SoC yang berbeda, yakni Exynos 7870 untuk Galaxy A6 dan Qualcomm Snapdragon 450 untuk Galaxy A6+.

Pemilihan SoC yang berbeda ini turut mengundang tanda tanya tersendiri, mengingat Samsung kerap mengandalkan SoC buatannya sendiri, Exynos, setidaknya untuk pasar smartphone Samsung di Tanah Air ini. Dalam media briefing yang diadakan Selasa (8/5), berlokasi di Renaissance Uluwatu, Bali, pihak Samsung Indonesia menjelaskan bahwa pemilihan SoC berbeda ini didasarkan dari arsitektur serta dukungan yang dimiliki oleh kedua belah SoC tersebut.

“Semuanya kembali kepada riset pasar dan kebutuhan dari para pengguna smartphone kami, di mana dari hasil riset tersebut kami menemukan bahwa kebutuhan serta beragam fitur unggulan yang ada pada Galaxy A6 ini sudah mumpuni untuk didukung dengan menggunakan Exynos 7870. SoC ini sendiri sudah memiliki arsitektur 14nm, di mana artinya SoC ini akan mampu mendukung A6 menjadi lebih powerful dan hemat baterai. Dan untuk Snapdragon 450 kami pilih untuk Galaxy A6+ karena SoC ini lebih cocok untuk dipakai oleh smartphone ini terutama dalam mendukung fitur Dual Camera-nya,” jelas Denny Galant, Head of IM Product Marketing, Samsung Electronics Indonesia.

IMG 20180508 152047573

Ditambahkan lebih lanjut oleh Jo Semidang, IM Marketing Director untuk Samsung Indonesia, dikatakan bahwa spesifikasi yang mendetil seperti SoC yang digunakan hingga GPU dan lain sebagainya terkadang tidak turut dipertimbangkan terlalu dalam oleh para pengguna smartphone masa kini, terutama generasi milenial.

“Kami membuat dan mendesain smartphone sesuai dengan kebutuhan pasar dan tren apa yang tengah berjalan saat ini, dari situ kami pun mengembangkan secara total sebuah smartphone yang tak hanya kaya akan fitur unggulan, tetapi juga memiliki desain yang bergaya untuk mereka yang mencari smartphone sebagai alat lifestyle modern masa kini.”

Load Comments

Reviews

January 21, 2025 - 0

Review vivo X200: Lebih Terjangkau Dari Versi Pro Tapi Tetap Keren!

Ini adalah vivo X200, varian yang lebih terjangkau di vivo…
January 17, 2025 - 0

Review OPPO Reno13 5G: Smartphone Premium Bisa Underwater

Ini adalah OPPO Reno13 5G, smartphone baru dari OPPO di…
January 10, 2025 - 0

Review Amazfit T-Rex 3: Smartwatch Lengkap, Tangguh, dan Baterai Super Awet!

Smartwatch bisa 7 hari sampai 14 hari sih belum awet…
January 10, 2025 - 0

Review vivo X200 Pro: Smartphone Flagship Terbaik Pertama 2025

Ini adalah vivo X200 Pro, flagship terbaik dari vivo untuk…

Accessories

June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…
September 12, 2023 - 0

Review Brica B Steady Pro Ultimate: Pakai Gimbal Smartphone untuk Apa?

Mungkin kamu pernah bertanya, untuk apa sebenarnya gimbal smartphone? Ketika datang…

Wearables

November 6, 2024 - 0

JBL Tour PRO 3 dan Live 3 Resmi Hadir di Indonesia

JBL secara resmi meluncurkan jajaran True Wireless Stereo (TWS) premium…
October 25, 2024 - 0

Review Huawei Watch D2: Bisa Monitoring Tekanan Darah Dimanapun dan Kapanpun Dengan Fitur ABPM!

Ini adalah Huawei Watch D2, smartwatch pertama di Indonesia yang…
September 25, 2024 - 0

Review Huawei Watch GT 5 Pro: Smartwatch dengan Desain Keren, Mewah, Fitur Melimpah, Baterai Tahan Lama!

Ini adalah Huawei GT5 Pro, smartwatch kelas flagship dari Huawei…
March 26, 2024 - 0

Bose Ultra Open Earbuds Resmi Rilis Indonesia, Berapa Harganya?

Bose secara resmi meluncurkan Bose Ultra Open Earbuds, perangkat true…