Review: Hasil Tes Snapdragon 855 – Spesial dari Las Vegas!
GFXBench



Sekali lagi, untuk pengujian yang memberikan beban untuk GPU, SoC baru dari Qualcomm ini terlihat masih belum bisa ditandingi. Hasil yang terbilang tinggi yang dicatatkan pendahulunya, Snapdragon 845, bisa dengan mudah dilewati oleh Snapdragon 855, dengan keunggulan 11% ~ 17%.
Penutup
Snapdragon 845, pendahulu Snapdragon 855, tetap bisa dikatakan sebuah SoC yang sangat kencang di era saat ini, setahun setalah perilisannya. Namun, Snapdragon 855 menunjukkan bahwa pengembangan yang dilakukan Qualcomm selama setahun terakhir berhasil melahirkan sebuah SoC yang lebih kencang lagi. Berikut ini tabel yang menunjukkan keunggulan Snapdragon 855 atas pendahulunya itu:
Snapdragon 845 | Snapdragon 855 | |
AnTuTu 7 | 100% | 132% |
Geekbench 4 Single | 100% | 141% |
Geekbench 4 Multi | 100% | 125% |
3DMark Sling Shot | 100% | 117% |
3DMark Sling Shot Extreme | 100% | 115% |
GFXBench T-Rex Offscreen | 100% | 111% |
GFXBench Manhattan 3.1 1080p Offscreen | 100% | 116% |
GFXBench Manhattan 3.1 1440p Offscreen | 100% | 117% |
Untuk sisi CPU, terlihat Snapdragon 855 ini untuk sekitar 41% dibandingkan dengan Snapdragon 845 untuk pengujian single core, yang dilihat dari skor Geekbench 4 single core. Keunggulan tersebut bisa dihasilkan dari beberapa hal, termasuk penggunaan Kryo 485 Gold Prime, dengan basis Cortex A76, yang mengusung arsitektur yang lebih modern dari Kryo 385 Gold di Snapdragon 845. Sementara untuk multi core, SoC ini unggul sekitar 25% dari Snapdragon 845.
Di sisi GPU, terlihat bahwa keunggulan hingga 17% bisa didapatkan. Hal ini menunjukkan bahwa GPU di Snapdragon 855 ini meningkat bila dibandingkan dengan yang ada di Snapdragon 845, yang sebenarnya saat ini pun masih sulit ditandingi oleh GPU SoC kelas premium lain. Menariknya, bukan hanya dari sisi kemampuan, Qualcomm juga menawarkan fitur yang membuat Snapdragon 855 ini menawarkan pengalaman gaming lebih baik, terutama dengan dukungan HDR, serta paket Snapdragon Elite Gaming.

Satu hal yang perlu diingat, melihat pengalaman kami dengan smartphone “prototipe” Qualcomm untuk Snapdragon 845 lalu, bisa jadi smartphone “jadi” dari berbagai brand akan menawarkan performa lebih baik lagi dari “QRD” yang kami uji ini. Tidak tertutup kemungkinan skor-skor yang lebih tinggi akan bisa dicatatkan. Hal itu tentu saja membuat kami makin penasaran dengan hasil yang bisa dicatatkan smartphone dari brand yang mengusung SoC baru ini.