Layar Galaxy Fold Bermasalah, Samsung Langsung Bereaksi

Reading time:
April 19, 2019
Galaxy Fold
Photo by Mark Gurman

Pada akhir Februari lalu, Samsung secara resmi memperkenalkan ponsel dengan layar lipatnya pertamanya. Ponsel yang diberi nama Samsung Galaxy Fold dianggap berhasil mencuri perhatian para pecinta smartphone karena mengusung teknologi layar lipat. Sang produsen pun sudah mengirimkan beberapa sampel unit untuk di review ke beberapa media dan YouTuber ternama. Sayangnya, Samsung mendapatkan laporan bahwa layar Samsung Galaxy Fold bermasalah dan rusak pada saat sedang diuji.

Mark Gurman, salah seorang reviewer smartphone melaporkan bahwa unit sampel Samsung Galaxy Fold yang ia terima mengalami masalah pada layar saat sedang melakukan pengujian. Ia mengatakan layar pada Galaxy Fold rusak parah dan smartphone langsung tidak bisa digunakan. Laporan mengenai kerusakan Galaxy Fold juga datang dari salah satu YouTuber ternama yaitu MKBHD – Marques Brownlee. Gejala kerusakan Galaxy Fold yang ia terima pun kurang lebih sama dengan yang dialami Mark Gurman.

Mendapati laporan tersebut, Samsung pun langsung bereaksi dan memberikan pernyataan resminya. Menurut berita yang kami lansir dari Ubergizmo menyatakan, “Sejumlah sampel unit Galaxy Fold telah diberikan kepada media untuk di review. Kami pun telah menerima beberapa laporan akan masalah pada layar Galaxy Fold dan akan secara menyeluruh memeriksa unit-unit tersebut untuk mengetahui penyebab masalahnya“, Ujar pihak Samsung.

Pihak Samsung menambahkan bahwa ada beberapa reviewer yang melaporkan telah melepas lapisan atas layar yang menyebabkan terjadinya kerusakan pada layar. Layar utama pada Galaxy Fold memiliki lapisan pelindung di atas yang juga merupakan bagian struktur yang berfungsi untuk melindungi layar dari goresan. Melepas lapisan pelindung atau menambah lapisan pelindung layar lainnya, bisa menyebabkan kerusakan pada layar. “Kami akan memastikan informasi ini dapat tersampaikan dengan jelas kepada pelanggan kami“, Tambah Samsung.

Semoga saja permasalahan yang muncul ini dapat terselesaikan dengan cepat sebelum Samsung merilis Galaxy Fold ke publik.

Load Comments

Reviews

March 26, 2025 - 0

Review Xiaomi 15 Ultra: Smartphone Xiaomi Terbaik, Laku Keras? Apa Sehebat Itu?

Kalian juga pasti pengen tau juga kan seperti apa sih…
March 25, 2025 - 0

Review Anker 140 W Display Charger: Kencang dengan Smart Display, Bisa 4 Gadget Sekaligus

Masih pakai Charger USB Type-C Laptop yang besar dan berat?…
March 21, 2025 - 0

Review Advan On Posh: Smartwatch Keren Dengan Tampilan Fleksibel!

Smartwatch ini datang langsung dengan 2 strap! Mau angkat telepon…
March 20, 2025 - 0

Review Samsung Galaxy A06 5G: Smartphone 5G Termurah Samsung 2025

Ini Samsung Galaxy A06 5G, smartphone 5G baru termurah dari…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

March 21, 2025 - 0

Review Advan On Posh: Smartwatch Keren Dengan Tampilan Fleksibel!

Smartwatch ini datang langsung dengan 2 strap! Mau angkat telepon…
March 19, 2025 - 0

Review Advan On Move: Smartwatch Rp 800 Ribuan, Bisa Telepon WhatsApp & Pakai ChatGPT!

Ini smartwatch Rp 800 ribuan! Tapi, fiturnya banyak! Ya, ini…
March 11, 2025 - 0

Review Smartwatch Amazfit Active 2: Smartwatch Super Nyaman, Lengkap, Terjangkau, Tetap Irit Daya!

Cari smartwatch canggih, mau yang irit baterainya, mau yang lengkap…
February 25, 2025 - 0

Review Huawei Band 10: Smartband 2025, Fitur Rasa Smartwatch Tapi Tetap Terjangkau

Ini adalah Huawei Band 10, smartband terbaru andalan Huawei dengan…