ASUS: ZenFone 6 Akan Dibawa ke Indonesia!

Reading time:
May 17, 2019

Smartphone flagship terbaru ASUS, ZenFone 6, akhirnya resmi diumumkan. Satu hal yang mungkin akan banyak ditanyakan, apakah smartphone tersebut juga akan dibawa ASUS ke Indonesia. Ya, smartphone ini, bila hadir ke Indonesia, pastinya bisa meramaikan pasar smartphone premium, terlebih lagi ZenFone 6 ini hadir dengan fitur yang terbilang menarik, salah satunya adalah Flip Camera.

P 20190516 211653RR

Konfirmasi Akan Bawa ZenFone 6 ke Indonesia

Kurang lebih satu bulan sebelum ASUS mengumumkan ZenFone 6, tim Jagat Gadget mendapatkan kesempatan untuk ngobrol dengan Shawn Chang, Director of Product Management, ASUS Phone Business Unit di Taipei, Taiwan. Berdasarkan penjelasan dari Mr. Shawn, ASUS pasti membawa ZenFone 6 ke Indonesia. Namun, karena ada beberapa ijin yang harus diurus terlebih dahulu, smartphone tersebut tidak bisa langsung dipasarkan setelah acara peluncuran di Valencia, Spanyol yang baru saja berlangsung.

P 20190516 212457RR

Terkait kapan ZenFone 6 akan hadir ke Indonesia, Mr. Shawn menyebutkan kurang lebih satu bulan setelah rilis global. Namun, mengingat di periode satu bulan setelah rilis global ada libur Idul Fitri, menurut kami, bisa saja waktu yang dibutuhkan akan sedikit bertambah. Walaupun begitu, ASUS memberikan konfirmasi bahwa smartphone ini akan dirilis di Indonesia. Semoga saja dalam waktu dekat ASUS sudah bisa memberi kepastian waktu rilis smartphone itu di Indonesia.

ASUS: Fokus di 5 Segmen Penting

Hadirnya ZenFone 6 tentu saja akan membuat line up produk smartphone ASUS sedikit berubah. ZenFone 6 akan menggantikan posisi yang sebelumnya diisi oleh ZenFone 5Z, sebagai produk flagship mereka di kelas smartphone umum. Sementara untuk di rentang harga di bawahnya, ASUS sudah menyiapkan produk mereka yang lain untuk bersaing di kelas yang berbeda.

Di kelas harga sangat terjangkau, di kisaran Rp 1 juta, ASUS mengandalkan keluarga ZenFone Live. Sedikit di atas, ASUS menawarkan ZenFone Max M1 dan ZenFone Max Pro M1, untuk menjangkau pasar di harga di kisaran Rp 1.5 juta. Kemudian, untuk harga di kisaran Rp 2 juta, ASUS masih punya varian ZenFone Max Pro M1 dan ZenFone Max M2. Terakhir, untuk kelas menengah, hingga harga sekitar Rp 3 juta, ASUS juga punya ZenFone Max Pro M2.

P 20190516 204429RR
Varian dari ZenFone 6. Sayangnya, belum ada konfirmasi varian mana saja yang akan hadir ke Indonesia.

Lima segmen tersebut dipandang ASUS merupakan area penting di mana mereka ingin kompetitif di dalamnya. Nantinya, produk-produk baru yang akan mereka rilis di Indonesia akan menggantikan posisi produk yang ada saat ini di segmen-segmen tersebut. Namun, untuk saat ini, ASUS masih belum mau membuka rencana mereka terkait produk-produk baru itu.

Load Comments

Reviews

March 14, 2025 - 0

Review Advan Evo-X 13: Rp 5 Jutaan Dapat Tablet Windows 11, Bisa Stylus, RAM & Storage Besar

Ini adalah tablet Windows Rp 5 jutaan dari brand lokal!…
March 14, 2025 - 0

Review vivo V50: Baterai Lebih AWET, Desain Mewah, Kamera ZEISS, IP68 & IP69

Smartphone V Series terbaik vivo, akhirnya hadir lagi! Ini adalah…
March 11, 2025 - 0

Review Smartwatch Amazfit Active 2: Smartwatch Super Nyaman, Lengkap, Terjangkau, Tetap Irit Daya!

Cari smartwatch canggih, mau yang irit baterainya, mau yang lengkap…
March 5, 2025 - 0

Review Huawei Mate X6: Smartphone Lipat Huawei RESMI di Indonesia!

Akhirnya Smartphone lipat dari Huawei hadir RESMI ke Indonesia! Jujur…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

March 11, 2025 - 0

Review Smartwatch Amazfit Active 2: Smartwatch Super Nyaman, Lengkap, Terjangkau, Tetap Irit Daya!

Cari smartwatch canggih, mau yang irit baterainya, mau yang lengkap…
February 25, 2025 - 0

Review Huawei Band 10: Smartband 2025, Fitur Rasa Smartwatch Tapi Tetap Terjangkau

Ini adalah Huawei Band 10, smartband terbaru andalan Huawei dengan…
November 6, 2024 - 0

JBL Tour PRO 3 dan Live 3 Resmi Hadir di Indonesia

JBL secara resmi meluncurkan jajaran True Wireless Stereo (TWS) premium…
October 25, 2024 - 0

Review Huawei Watch D2: Bisa Monitoring Tekanan Darah Dimanapun dan Kapanpun Dengan Fitur ABPM!

Ini adalah Huawei Watch D2, smartwatch pertama di Indonesia yang…