Review Powerbank Prolink Energiepak Fusion PPB1002
Prolink selama ini cukup terkenal sebagai produsen produk UPS (Uninterruptible power supply), mulai melirik pasar aksesoris smartphone. Industri yang disasar masih di kategori penyimpanan daya, yaitu perangkat powerbank.
Kali ini kami kedatangan sebuah produk powerbank dari Prolink yaitu Energiepak Fusion PPB1002. Prolink Energiepak Fusion PPB1002 adalah powerbank dengan kapasitas 10000mAh, yang membawa beberapa fitur-fitur yang cukup tergolong premium dikelasnya. Seperti diantaranya Quick Charge 3.0 dan juga Power Delivery.
Seperti apa kemampuan dari powerbank yang satu ini, simak ulasan lengkap kami berikut ini.
Desain
Powerbank Prolink Energiepak Fusion PPB1002 memiliki desain yang terlihat elegan dan ramping namun tetap kompleks. Material yang digunakan yaitu polycarbonate, dengan varian warna putih dan hitam. Untuk produk yang kami uji yaitu berwarna hitam dengan tekstur doff. Built quality terlihat cukup baik, memberi kesan produk power bank yang cukup premium. Perangkat ini memiliki lengkungan di setiap sudut, sehingga membuatnya terasa nyaman digenggaman.


Secara bentuk ukurannya mirip dengan sebuah smartphone, memudahkannya untuk digenggam oleh pengguna. Adapun dimensi powerbank ini yaitu berukuran 40 x 72 x 15mm. Bobotnya tidak terlalu besar, mirip dengan bobot perangkat smartphone yaitu sebesar 218 g.

Di bagian depan terdapat indikator power dengan panel angkat digital yang terdapat di bagian atas. Sedangkan di bagian bawah terdapat logo Prolink. Dibagian belakang hanya terdapat informasi spesifikasi perangkat.
Spesifikasi dan Fitur
Powerbank Prolink Energiepak Fusion PPB1002 memiliki kapasitas baterai sebesasr 10000mAh. Dua buah input yang tersedia yaitu Micro USB (5V/2A) dan USB Type C(5V/2A, 9V/2A). Sedangkan untuk output, powerbank ini juga memiliki dua buah output. Yaitu port USB Type C (Power Delivery 5V/3A, 9V/2A, 12V/1.5A Max) dan USB Type A (5V/3A, 9V/2A, 12V/1.5A Max).


Prolink PPB1002 memiliki fitur Pass-through charging. Fitur ini memungkinan pengguna untuk mengisi perangkat smartphoen atau gadget lainnya, sambil mengisi baterai pada powerbank. Sehingga pengguna tidak perlu repot mengisi banyak perangkat dengan banyak adaptor charger.
Selain itu powerbank ini juga memiliki perlindungan Advanced Protection Technology, antara lain yaitu Over-Voltage Protection, Over Current Protection, Short Circuit Protection, dan juga Overload Protection.
Paket Penjualan
Pada paket penjualannya Powerbank Energiepak Fusion PB1002 dilengkapi dengan beberapa kelengkapan antara lain 1 buah Kabel MicroUSB, 1 buah Kabel USB Type C, Paket Dokumen dan juga Pouch.
