Dibanderol Rp499.000, realme Buds Wireless Siap Dipasarkan di Indonesia
Beberapa hari lalu, realme sempat mengundang beberapa media untuk merasakan langsung perangkat in-ear buds terbarunya, yaitu realme Buds Wireless. Sesuai dengan janjinya, realme memperkenalkan secara resmi realme Buds Wireless dan dibanderol dengan harga cukup terjangkau, Rp499.000.
Felix Christian sebagai Product Manager, realme Indonesia, mengungkapkan bahwa perangkat ini bisa dikatakan cukup istimewa. Tidak hanya dari segi harganya yang terjangkau, namun realme Buds Wireless ini telah di-tuning langsung oleh salah satu DJ ternama dunia, Alan Walker.
realme mempercayakan Alan Walker untuk mengisi posisi sebagai Chief Earbuds Officer. Alan melakukan penyetelan driver bass boost berukuran 11.2 mm yang digunakan pada IEM ini. Menurut sang produsen, realme Buds Wireless diklaim menghadirkan respon bass kencang dan akurat dengan (Dynamic Bass Boost), sehingga dapat memberikan pengalaman mendengarkan musik yang lebih baik, terutama untuk musik bergenre elektronik.
Beberapa fitur menarik yang diusung realme Buds Wireless ini di antaranya seperti terdapatnya magnet antara driver agar tidak mudah jatuh dari leher pengguna, ketahanan baterai hingga 12 jam, desain neckbend fleksibel dan bluetooth 5.0. Di sebelah kanan boleh dibilang sebagai pusat pengaturan dari realme Buds Wireless ini seperti keberadaan tiga tombol (Power/Play/Pause, Volume + dan Volume -). Hadir pula microphone serta port microUSB untuk mengisi ulang baterai IEM.
Felix pun menambahkan bahwa IEM ini juga bisa diajakan untuk melakukan aktivitas olah raga seperti jogging atau bersepeda, karena sudah mengantongi sertifikasi IPX4 yang membuatnya tahan terhadap keringat atau cipratan air.
realme Buds Wireless tersedia dalam tiga pilihan warna antara lain black-yellow, full-green dan full-orange. Rencananya, in-ear buds terbaru dari realme ini akan mulai tersedia di seluruh Indonesia pada November 2019.