Video Unboxing Realme X2 Pro: Kandidat Flagship Killer 2019?
Menjelang akhir tahun 2019 ini, nampaknya pasar smartphone akan semakin menguat dengan beragam smartphone baru yang akan hadir sebagai produk penutup akhir tahun dan pembuka awal tahun 2020. Realme akan jadi salah satunya yang turut bergabung di sana dengan meresmikan Realme X2 Pro yang akan hadir tidak lama lagi!
Realme X2 Pro membawa banyak inovasi yang belum pernah dihadirkan di produk Realme sebelumnya. Mulai dari prosesor kelas tinggi dari Qualcomm Snapdragon 855+, layar 90Hz Ultra Smooth Display pertama di Indonesia serta 50W SuperVOOC Flash Charging, Realme X2 Pro akan memberikan pengalaman smartphone flagship berkecepatan penuh yang belum pernah ada sebelumnya
SoC yang sangat kencang, layar Super Amoled, Super Vooc 50W, apakah Realme X2 Pro akan menjadi Flagship Killer 2019? Kita simak dulu video unboxing dari smartphone Realme terbaru ini di bawah?