Benchmark Snapdragon 765G: SoC Kelas Menengah, Rasa Flagship?
Salah satu chipset terbaru dari Qualcomm, Snapdragon 765G, sudah diumumkan secara resmi pada akhir tahun 2019 kemarin lewat Snapdragon Tech Summit 2019 di Hawaii. Tim Jagat Review juga sudah sempat mampir untuk menguji coba sekaligus membahas sekilas tentang spesifikasi dan apa yang bisa diharapkan lewat chipset terbaru tersebut.
Snapdragon 765G sendiri dihadirkan sebagai chipset untuk perangkat kelas menengah, namun memiliki performa dan dukungan teknologi 5G yang selayaknya kelas flagship. Kehadirannya membuat akses konsumen terhadap smartphone berteknologi 5G pun semakin mudah untuk dijangkau dan tidak lagi menjadi sebuah barang sangat mahal untuk dimiliki.
Setelah membahasnya, kini saatnya kami mencoba untuk membandingkan chipset Snapdragon 765G tersebut dibandingkan dengan chipset lainnya, yang kami dasarkan dari smartphone realme X50 5G yang sudah sempat dirilis di Tiongkok beberapa waktu yang lalu.
Seperti apa performanya, dan apakah chipset ini mampu menjadi chipset unggul jika dibandingkan dengan chipset flagship seri-seri sebelumnya? Simak semuanya di dalam video berikut ini: