Tampilan Ponsel Nokia XpressMusic Versi Baru Muncul di TENAA
Dengan semakin maraknya smartphone dewasa ini, nampaknya tidak banyak masyarakat yang masih menggunakan ponsel biasa atau feature phone, walau pasarnya masih ada hingga saat ini. Brand Nokia sendiri merupakan salah satu yang masih memproduksi sejumlah feature phone, termasuk memproduksi versi paling baru dari beberapa seri feature phone unggulan brand tersebut di masanya.
Melalui situs sertifikasi TENAA, Nokia nampaknya tengah mempersiapkan satu perangkat feature phone terbaru yang memiliki model hampir mirip seperti Nokia 5130 XpressMusic yang hadir di tahun 2009 silam, walau belum diketahui nama resmi dari perangkat tersebut.
Melalui situs yang sama, perangkat feature phone Nokia ini yang masih menggunakan OS standar untuk sebuah feature phone, bukan menggunakan KaiOS, akan menggunakan chipset 0.36GHz dengan RAM 8MB dan kapasitas storage 16MB, yang masih bisa ditambahkan hingga 32GB dengan microSD card tambahan. Tidak hanya berupa feature phone, ponsel ini juga bisa digunakan sebagai media/MP3 player.
Layarnya sendiri akan berukuran 2,4 inch dengan resolusi 240 x 320 pixel, memiliki tebal perangkat 13,2 mm, dengan bobot 88 gram, dan kapasitas baterai hanya 1200mAh. Kamera utama hanya memiliki lensa beresolusi 0,3 MP dengan LED flash.
Saat ini, belum diketahui spesifikasi lengkap maupun harga jual dari perangkat ponsel Nokia terbaru ini.