Per Juni 2021, Google Photos Tak Lagi Gratis

Ketika menggunakan smartphone Android, salah satu fitur yang dapat digunakan untuk tetap menyimpan foto dai video secara “gratis” adalah Google Photos yang umumnya sudah tersedia di sejumlah smartphone Android dari Google.
Sejauh ini, Google Photos selalu memberikan upload foto “gratis” tanpa limitasi ketika pengguna mengunggah foto dan video dengan format compressed. Namun pemberitahuan resmi dari pihak Google menyatakan bahwa fitur ini akan hilang mulai tanggal 1 Juni 2021 mendatang.
Dalam email yang dikirimkan oleh Google secara resmi, disebutkan bahwa semua foto dan video yang akan diunggah sebagai backup ke Google Photos, semua akan terhitung di dalam storage “gratis” 15 GB yang dimiliki oleh setiap pengguna Google, di mana storage ini tergabung bersama dengan storage untuk layanan Google Drive dan Gmail. Jika pengguna memiliki storage tambahan dari Google One, maka storage ini akan dihitung juga.
Sebelumnya, storage hanya akan digunakan ketika pengguna mengunggah foto dan video dengan kualitas “Original” tanpa compressed. Tapi kini, format “High” yang compressed akan terhitung dalam storage 15 GB si pengguna Google. Sehingga, bagi Anda yang storage gratis dari Google sudah mencapai 15 GB atau lebih, akan disarankan membeli storage tambahan dari Google One.
Nampaknya, hal yang sama tidak berlaku bagi mereka yang menggunakan Google Pixel, di mana penggunanya masih akan tetap mendapatkan storage unlimited secara gratis untuk backup foto dan video mereka untuk durasi yang belum ditentukan.
Di tanggal yang sama, Google akan memberikan tools baru di mana pengguna bisa mengakses backup foto dan video untuk memilih file mana yang ingin dibackup dan mana yang hendak dihapus. Tools ini juga akan memberikan highlights terhadap berbagai foto yang memiliki tampilan blur atau tidak jelas, serta video yang kelewat besar ukurannya.