ASUS Umumkan Tanggal Peluncuran ROG Phone 5
ASUS akhirnya secara resmi mengumumkan tanggal peluncuran smartphone gaming terbaru mereka yaitu ROG Phone 5. Akhirnya, sesuai rumor yang beredar smartphone ini benar-benar memiliki nama ROG Phone 5, bukan ROG Phone 4 meskipun ini adalah penerus dari ROG Phone 3.
Melalui halaman website resmi ASUS, tanggal peluncuran ROG Phone 5 telah diumumkan yaitu pada tanggal 10 Maret 2021. Event ini akan digelar pukul 7:00 PM (malam) waktu Taiwan.
Baca Juga: Wujud ASUS ROG Phone 5 Bocor, Punya Layar Sekunder

Sebelumnya, wujud dari perangkat ROG Phone 5 ini juga kembali bocor yaitu melalui dokumen sertifikasi TENAA. Pada bocoran gambar tersebut, terlihat bagian body belakang ROG Phone 5 ini memiliki desain yang mirip dengan laptop ROG Zephyrus series.
Yaitu dengan Dot Matrix yang menampilkan logo ASUS ROG di bagian belakang. Ada kemungkinan Dot-matrix ini bisa menampilkan animasi yang dapat dikustomasi. Selain itu juga ada layar sekunder berukuran kecil untuk menampilkan notifikasi.

ROG Phone 5 digadang-gadang akan memiliki layar AMOLED 6,78 inci dengan kecepatan refresh 144 Hz, serta menggunakan SoC flagship terbaru Qualcomm yaitu Snapdragon 888.
Kapasitas RAMnya yaitu hingga 16 GB dan penyimpanan 512GB. Sedangkan untuk baterainya kemungkinan masih menggunakan 6.000 mAh seperti ROG Phone 3, namun dengan pengisian daya yang lebih besar yaitu 65W.
Apapun rumor yang beredar, tentunya baru akan dapat kita buktikan saat peluncurannya nanti di tanggal 10 Maret 2020 mendatang.