Review JLab GO Air True Wireless Earbuds: Ringan dan Praktis!

Author
Irham
Reading time:
May 7, 2021

Beragam produk earphone TWS saat ini sudah membanjiri pasar, mulai dari produk dengan harga paling murah di kisaran Rp 100-200 ribuan, Rp 500 ribuan, hingga kelas premium yang harganya hingga jutaan rupiah. Nah, kali ini kami kedatangan unit review berupa earbuds TWS dari JLab yaitu JLab Go Air True Wireless Earbuds.

Review JLab Go Air True Wireless Earbuds

Earbuds ini hadir di range harga Rp 500 ribuan, mengusung desain yang ringan dan praktis, serta membawa fitur audio yang cukup menarik bagi penggunanya. Didukung baterai dengan waktu pakai yang cukup panjang serta sertifikasi tahan percikan air dan debu, earbuds ini bisa jadi aksesori menemani aktivitas keseharian pengguna, baik indoor maupun outdoor.

Simak review GO Air True Wireless Earbuds berikut ini.

Desain & Spesifikasi

GO Air True Wireless Earbuds dari JLab hadir dengan body polycarbonate di seluruh bagian. Dan perangkat ini membawa desain yang cukup unik dan terlihat berbeda dari kebanyakan TWS, terutama untuk desain Charging Case-nya.

Review JLab Go Air True Wireless Earbuds

Charging Case dari GO Air True Wireless earbuds memiliki bagian atas yang terbuka, sehingga memudahkan pengguna untuk mengambil perangkat earbuds tanpa lagi perlu membuka penutup. Meskipun ini juga sedikit beresiko, karena akan mudah kemasukan debu atau objek kecil lain yang mungkin akan membuat bagian dalam body menjadi kotor.

Review JLab Go Air True Wireless Earbuds

Tetapi pengguna tak perlu khawatir perangkat earbuds akan jatuh dari Charging Case, karena fitur magnetiknya cukup kuat, sehingga earbuds tidak mudah lepas dan terjatuh. Tentunya di bagian dalam Charging Case ini memiliki beberapa konektor Pogo Pin yang digunakan untuk terhubung ke perangkat earbuds.

Baca Juga: (VIDEO) Review Bose SleepBuds 2: Kualitas Tidur Jadi Lebih Baik

Yang menarik, bagian luar Charging Case ini telah tersemat kabel USB Type A secara built in. Jadi untuk melakukan pengisian daya, pengguna hanya perlu menghubungkannya ke adaptor charger. Kabel USB terletak di bagian bawah, yang secara fleksibel dapat dibuka dan dipasang kembali.

Ini membuat perangkat ini praktis untuk digunakan. Akan tetapi juga sedikit beresiko, bila nanti di waktu mendatang kabel ini telah termakan usia dan putus di bagian dalam, maka pengguna tidak dapat lagi melakukan pengisian daya. Berbeda jika menggunakan port USB, pengguna bisa menggunakan kabel apapun yang tersedia di luar.

Beralih ke bagian earbuds, bagian housing dari perangkat GO Air True Wireless Earbuds ini cukup kecil jika dibandingkan kebanyakan earbuds TWS saat ini. Tentunya ini membuatnya lebih ringan saat dikenakan di telinga. Bobotnya hanya sebesar 5gram untuk tiap earbuds.

Akan tetapi ukurannya yang kecil juga membuatnya agak sulit untuk diposisikan di rongga telinga. Pengguna perlu sedikit mengatur posisi earbuds saat dikenakan, karena tentunya akan mempengaruhi isolasi erabuds ke lubang telinga, yang jugaakan mempengaruhi suara yang dihasilkan.

Support GO Air Fitting

Di bagian luar terdapat Logo JLab dan juga microphone. Sementara bagian dalam terdapat konektor pin Pogo untuk koneksi ke Charging Case.

Dilengkapi dengan sertifikasi IP rating IP44, earbuds ini cukup aman dari debu dan percikan air. Sehingga bisa digunakan untuk beraktivitas diluar ruangan tanpa kahwatir terkena keringat maupun tetesan air hujan.

Unit GO Air True Wireless Earbuds  yang kami review yaitu berwarna biru, dari lima warna yang tersedia antara lain Hitam, Putih, Hijau, Merah dan Biru.

Pada paket penjualannya, selain menyediakan buku panduan dan kartu garansi, juga tersedia pilihan eartips yang dapat disesuaikan dengan ukuran lubang telinga pengguna. Earbuds ini memiliki dukungan garansi selama 2 tahun.

Review JLab Go Air True Wireless Earbuds

Adapun untuk spesifikasi yang ditawarkan untuk perangkat GO Air True Wireless Earbuds adalah sebagai berikut:

Audio

  • Speaker: Φ8mm Dynamic, Neodymium Magnet, 20Hz-20kHz, 32 Ω
  • Output: 103±3db
  • Microphone: Both Ears, MEMS, – 38dB±3dB

Baterai

  • Battery Life: 5 hours in each earbud
  • Input Power: DC 5V, 50mA
  • Earbud Battery: 43mAh lithium polymer
  • Earbud Charge Time: 1.5 Hours
  • Rapid Charge: 15 min charging = 1 hour playtime
  • Charging Case Battery: 370mAh lithium polymer rechargeable
  • Case Charge Time: 2 Hours

Konektivitas

  • Version: Bluetooth 5
  • Range: 30+ ft.
Load Comments

Reviews

March 14, 2025 - 0

Review Advan Evo-X 13: Rp 5 Jutaan Dapat Tablet Windows 11, Bisa Stylus, RAM & Storage Besar

Ini adalah tablet Windows Rp 5 jutaan dari brand lokal!…
March 14, 2025 - 0

Review vivo V50: Baterai Lebih AWET, Desain Mewah, Kamera ZEISS, IP68 & IP69

Smartphone V Series terbaik vivo, akhirnya hadir lagi! Ini adalah…
March 11, 2025 - 0

Review Smartwatch Amazfit Active 2: Smartwatch Super Nyaman, Lengkap, Terjangkau, Tetap Irit Daya!

Cari smartwatch canggih, mau yang irit baterainya, mau yang lengkap…
March 5, 2025 - 0

Review Huawei Mate X6: Smartphone Lipat Huawei RESMI di Indonesia!

Akhirnya Smartphone lipat dari Huawei hadir RESMI ke Indonesia! Jujur…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

March 11, 2025 - 0

Review Smartwatch Amazfit Active 2: Smartwatch Super Nyaman, Lengkap, Terjangkau, Tetap Irit Daya!

Cari smartwatch canggih, mau yang irit baterainya, mau yang lengkap…
February 25, 2025 - 0

Review Huawei Band 10: Smartband 2025, Fitur Rasa Smartwatch Tapi Tetap Terjangkau

Ini adalah Huawei Band 10, smartband terbaru andalan Huawei dengan…
November 6, 2024 - 0

JBL Tour PRO 3 dan Live 3 Resmi Hadir di Indonesia

JBL secara resmi meluncurkan jajaran True Wireless Stereo (TWS) premium…
October 25, 2024 - 0

Review Huawei Watch D2: Bisa Monitoring Tekanan Darah Dimanapun dan Kapanpun Dengan Fitur ABPM!

Ini adalah Huawei Watch D2, smartwatch pertama di Indonesia yang…