Resmi Diluncurkan, Ini Peningkatan dan Daftar Perangkat yang Segera Dapat MIUI 13
Bersamaan dengan peluncuran smartphone flagship Xiaomi 12 series, Xiaomi juga mengumumkan kehadiran antarmuka terbaru mereka yaitu MIUI 13. Sistem operasi generasi terbaru ini diklaim menawarkan peningkatan menyeluruh untuk pengalaman perangkat lunak yang tajam dan stabil.
MIUI 13 juga dikembangkan ekosistem yang lebih luas dari sekedar smartphone dan tablet, ke perangkat AIoT seperti jam tangan pintar, speaker, dan TV, untuk meningkatkan kemampuan konektivitas.

MIUI 13 lebih berfokus meningkatkan kinerja pada fungsi-fungsi utama, dimana pengguna nantinya akan mendapatkan antarmuka yang berjalan lebih mulus sebelumnya. Yaitu dengan peningkatan 15% di smartphone flagship, 32% di smartphone mid-range dan 52% di smartphone entry level.
Xiaomi juga menghadirkan tiga sistem terbaru yaitu Focused Algorithms, Atomized Memory, dan Liquid untuk optimalisasi aplikasi inti selama penggunaan berat.
Dengan sistem baru ini, dapat mencegah dan mengurangi penurunan kemampuan baca-tulis pada memori sebesar 5% selama periode 36 bulan, yang tentunya pengguna akan dapat merasakan performa prima perangkat yang lebih lama.

Di sisi keamanan, Xiaomi meningkatkan fitur-fitur seperti Facial Recognition, Privacy Watermark, dan Electronic Fraud Protection. Untuk Facial Recognition, Xiaomi menambahkan fitur Upper-Body Recognition, dimana smartphone tidak hanya mengenali wajah pengguna tetapi tubuh bagian atas pengguna, mulai dari pinggul hingga kepala.
Fitur Privacy Watermark berfungsi untuk melindungi kartu identitas sang pengguna dengan watermark khusus. Sementara Electronic Fraud Protection, yaitu berguna untuk mencegah pengguna mengakses situs-situs mencurigakan terindikasi malware.
Xiaomi juga menghadirkan versi beta dari Mi Smart Hub di MIUI 13, untuk konektivitas yang lebih seamless pada platform IoT Xiaomi. Selain konektivitas, MIUI 13 juga menghadirkan fitur-fitur penting untuk personalisasi lebih lanjut, menawarkan pengalaman OS yang unik melalui widget baru, wallpaper dinamis baru, dan banyak lagi.

Selain itu Xiaomi juga menghadirkan antarmuka MIUI 13 khusus perangkat tablet Xiaomi, yang diberi nama MIUI 13 Pad. Dengan antarmuka khusus tablet ini, pengguna bisa menjalankan beberapa aplikasi dengan mode tablet yang lebih optimal. Selain itu juga akan ada fungsi-fungsi khusus tablet, seperti dragging, pinch-to-zoom, drag-and-drop, serta PIP.
Daftar Perangkat Xiaomi yang Segera Dapatkan MIUI 13
Selain fitur-fitur yang telah dihadirkan Xiaomi untuk MIUI 13 versi china, nantinya juga akan ada fitur tertentu yang tersedia untuk MIUI 13 versi global. Pengguna global dapat mengharapkan pembaruan OTA MIUI 13 mulai dari Q1 2022.

- Batch pertama akan hadir untuk perangkat-perangkat diantaranya:
- Mi 11, Mi 11 Ultra, Mi 11i
- Mi 11X Pro, Mi 11X
- Xiaomi Pad 5
- Redmi 10, Redmi 10 Prime
- Xiaomi 11 Lite 5G NE, Xiaomi 11 Lite NE
- Redmi Note 8 (2021)
- Xiaomi 11T Pro, Xiaomi 11T
- Redmi Note 10 Pro, Redmi Note 10 Pro Max, Redmi Note 10
- Mi 11 Lite 5G, Mi 11 Lite
- Redmi Note 10 JE
Tentunya kita juga penasaran seperti apa pengalaman baru yang dihadirkan di MIUI 13. Nah, buat kalian pengguna Xiaomi apakah smartphone kalian sudah masuk daftar penerima pertama MIUI 13. Kira-kira fitur apa yang kalian harapkan hadir di antarmuka terbaru Xiaomi ini?