Anker Rilis Lini Produk Berteknologi GaNPrime

Anker yang populer dengan rangkaian produk aksesoris gadget seperti charger dan power bank, baru saja merilis lni produk barunya dengan teknologi Gallium Nitrida (GaN) yang disebut sebagai GaNPrime.
Melansir dari rilis Anker, rangkaian produk GaNPrime ini dijanjikan akan memberikan pengalaman pengisian daya yang lebih aman, lebih cepat, serta lebih berkelanjutan.
Pada lini produk GaNPrime ini, Anker menghadirkan setidaknya ada empat aspek utama yang ditingkatkan, seperti teknologi yang lebih “hijau”, teknologi PowerIQ 4.0 yang memungkinkan perangkat mengisi daya beberapa unit sekaligus, ActiveShield 2.0 yang secara cerdas akan memonitor suhu dan menyesuaikan output daya untuk mencegah panas berlebih, serta desain artsitektur yang lebih ringkas dengan memiliki ukuran 53% lebih kecil dari pengisi daya laptop silikon.
Adapun unit yang termasuk di dalam rangkaian produk baru Anker GaNPrime ini termasuk:
Nama Produk | Output Total Maks | Pelabuhan |
Pengisi Daya Anker 747 | 150W | 3 USB-C 1 USB-A |
Pengisi Daya Anker 737 | 120W | 2 USB-C |
Bank Daya Anker 733 | 65W | 2 USB-C |
Stasiun Pengisian Anker 727 | 100W | 2 USB-C |
Strip Daya USB Anker 615 | 65W | 2 USB-C |
Pengisi Daya Anker 735 | 65W | 2 USB-C |
Sementara untuk harga jualnya, Anker menjual rangkaian produk ini mulai dari harga Rp 900 ribuan hingga Rp 1,6 jutaan. Keseluruhan produk GaNPrime saat ini baru bisa didapatkan lewat Amazon dan Anker wilayah AS.