Instagram dan Facebook Kini Bisa Lakukan Video Call dengan Avatar
Meta baru-baru ini memperkenalkan fitur unik untuk Instagram dan Facebook. Pengguna di kedua platform tersebut kini bisa melakukan panggilan video menggunakan avatar yang mereka buat sebelumnya.

Dengan fitur ini, pengguna jadi tak harus mengaktifkan kamera mereka selama melakukan panggilan video, tapi komunikasi bakal tetap terjaga lantaran ekspresi, gerak wajah dan bibir kalian akan direpresentasikan melalui avatar tersebut secara real-time.
Pengguna juga dapat memilih avatar unik berbentuk hewan seperti kucing, anjing, burung hantu dan sebagainya. Fitur ini sendiri sudah dirilis untuk perangkat Android dan iOS melalui Messenger (Facebook) dan Instagram.

Selain panggilan video avatar real-time, Meta juga mengumumkan beberapa fitur baru lain yang berkaitan dengan avatar. Termasuk di antaranya stiker animasi avatar yang dapat digunakan di Stories, Reels, komentar atau pesan langsung.
Meta nantinya juga bakal mempermudah pembuatan avatar di platform mereka hanya dengan mengambil selfie. Saat ini, pembuatan avatar masih dilakukan dengan mengaturnya secara manual.
Avatar memang menjadi sesuatu yang cukup diperhatikan oleh Meta karena avatar tersebut nantinya akan menjadi bagian dari proyek besar mereka yakni Metaverse. Ya, meskipun belakangan Metaverse kalah pamor dengan AI, tapi sepertinya pengembangannya masih terus berjalan walaupun tak setenar sebelumnya.