WhatsApp Ubah Warna Ikon Verifikasinya Jadi Biru

Meta nampaknya tengah cukup sibuk untuk terus mengembangkan aplikasi messaging populernya, WhatsApp, di mana di antaranya seperti asisten Meta AI dan Stiker AI yang baru saja diperkenalkan untuk wilayah AS kemarin.
Lewat berbagai pembaharuan ini, WhatsApp sepertinya juga akan turut memberikan perubahan warna pada ikon verifikasi akun di WhatsApp yang awalnya berwarna hijau yang mengikuti warna logo aplikasi WhatsApp kini menjadi warna biru.
Hal ini ditemukan oleh pihak WABetaInfo, di mana di versi 2.23.20.18 WhatsApp Beta Android ditemukan bahwa ada perubahan warna pada ikon verifikasi akun. Dan ini berlaku untuk Channels dan semua akun bisnis yang sudah terverifikasi juga.

Sebelumnya Meta memang menawarkan ikon verifikasi (Meta Verified) yang bisa dibeli dengan sistem berlangganan, di mana ini hadir dengan penawaran rangkaian fitur dan dukungan yang lebih lengkap untuk para pengguna aplikasi Meta.
Keputusan Meta untuk mengubah warna ikon verifikasi ini bukan hanya sekedar pajangan saja, tetapi merupakan langkah strategis pihak perusahaan untuk menyelaraskan branding nama “Meta”, sehingga mampu menciptakan identitas yang konsisten secara visual untuk seluruh platform milik perusahaan.
Bagaimana menurut kalian? Lebih baik tetap berwarna hijau atau lebih baik menjadi warna biru?
(sumber)