Android Bakal Punya Fitur Battery Health Mirip di iPhone?
Google kabarnya bakal berencana menghadirkan indikator kesehatan baterai alias baterai health ke dalam OS Android untuk meningkatkan pengalaman pengguna. Fitur mirip dengan fitur yang sudah ada di iPhone.
Sebelumnya, pemilik perangkat Android harus menggunakan aplikasi pihak ketiga atau perintah khusus untuk memeriksa status baterai perangkat mereka.
Fitur Tersembunyi “Battery Health”
Pembaruan terbaru pada Pixel Feature Drop saat ini sudah menghadirkan beberapa fitur-fitur baru terkait data baterai, termasuk informasi tentang tanggal pembuatan dan jumlah siklus pengisian. Nah, rupanya ada bagian tersembunyi “Battery Health,” di Android 14 QPR2 Beta 2.
Seperti yang diungkap oleh Analis kode oleh ahli Android, Mishaal Rahman kode ini saat ini belum bisa menampilkan fitur Battery Health, tapi diharapkan fitur tersebut bisa dihadirkan. Yaitu dengan menampilkan persentase daya baterai yang dapat disimpan saat ini, dibandingkan dengan kapasitas aslinya saat pertama kali digunakan.
Baca Juga: Semua Model iPhone 16 Akan Pakai Chip A18 • Jagat Gadget (jagatreview.com)
Analis tersebut juga menemukan “simbol” yang kemungkinan melambangkan penurunan kapasitas baterai atau deteksi masalah pada baterai. Sayangnya, belum ada informasi apapun dari Google terkait hal ini, dan kapan kira-kira fitur tersebut bsa di implementasi.
Bagi pengguna iPhone, memantau kesehatan baterai telah menjadi fitur standar. Tapi begi pengguna Android, ini akan menjadi fitur yang cukup signifikan. Hadirnya fitur pemantauan kesehatan baterai, akan memberikan manfaat bagi pengguna, dalam mengelola daya sehari-hari pada gadget mereka.