Google Luncurkan Dukungan Penulisan Dengan Stylus di Gboard
Aplikasi virtual keyboard dari Google atau yang biasa kita kenal dengan Gboard, baru-baru ini mendapatkan update baru yang memungkinkan pengguna platform Android di tablet untuk bisa meng-inputkan tulisan tangan dengan menggunakan stylus. Melalui update ini, ada menu baru yang hadir di bagian Settings dengan nama “Write in text fields”. Melalui menu tersebut, kita juga dapat mencoba tutorial dari fitur ini dengan cara menekan tombol “Try it” yang muncul.

Fitur Baru Gboard dengan Dukungan Untuk Stylus
Melansir dari 9TO5Google, menu tutorial tersebut menjelaskan jika ada beberapa gesture khusus yang dapat digunakan oleh pengguna Gboard ini. Seperti contohnya kita ingin menghapus teks, kita dapat mencoretnya untuk menghapus teks tersebut. Lalu ada lagi, ketika misalnya kita ingin memilih teks atau kata, kita dapat menggambar sebuah lingkaran di sekitar kata atau teks tersebut.
Selain itu masih ada lagi gesture yang dapat digunakan, seperti membuat simbol panah untuk menyisipkan teks, lalu menyisipkan garis vertikal atau simbol “|” di antara teks untuk menambahkan spasi atau untuk menggabungkan suatu teks, dan masih ada beberapa lagi.
Untuk saat ini, fitur baru Gboard ini baru hadir di perangkat Google Pixel Tablet dan Samsung Galaxy Tab. Namun yang perlu diperhatikan, fitur ini hanya tersedia di perangkat tablet yang sudah menjalankan sistem operasi Android 14. Tak hanya itu, fitur ini juga baru ditemukan untuk para pengguna aplikasi Gboard versi beta terbaru yakni 13.7.
Nah kalau misalnya perangkat kalian belum mendukung fitur baru ini, mungkin kalian perlu bersabar dulu ya sampai fitur ini diluncurkan secara global oleh Google.