Vivo Gelar Kampanye “Joy in Us,” Ada kompetisi Berhadiah Smartphone Vivo!
Vivo Indonesia menggelar media gathering bertajuk Joy in Us “An Intimate Celebration” bersama dengan rekan media dan tech reviewer. Dalam event yang menyambut penutupan tahun 2023 tersebut, Vivo Indonesia memaparkan beberapa pencapaian positif mereka selama tahun tahun ini
Tahun 2023 ini mencatatkan milestone penting bagi perjalanan vivo V Series dengan lahirnya terobosan Aura Light Portrait. Teknologi ini memungkinkan pengguna menangkap momen lewat hasil fotografi potret ke ultimate level. Teknologi ini dapat dinikmati di kedua varian vivo V29 Series yaitu vivo V29 5G dan v29e.
Selain itu di tahun ini, vivo juga meningkatkan standar untuk kelas entry level mereka yaitu Y series. Dua smartphonenya yaitu Y27 dan Y17, membawa peningkatan yang cukup signifikan dibandingkan seri pendahulunya.
Y27 hadir dengan memori besar; RAM 8GB dan storage hingga 256GB, pengisian daya 44W + Baterai 5000mAh, fitur NFC Multifunciton dan body dengan rating IP 54. Sementara Y17 kini hadir dengan memori RAM 6GB dan storage 128GB, kamera 50MP, baterai 5000mAh dan pengisian daya 15W.
Smartphone Vivo di Tahun 2024
Vivo juga sempat memberikan petunjuk tentang produk yang akan dirilis di tahun 2024. Dua angka yang ditampilkan di presentasi yaitu 100 dan 30. Dua angka ini sangat menguatkan rumor yang sebelumnya beredar kalau vivo akan merilis vivo X100 series dan vivo V30 series di Indonesia.
Meski demikian, vivo belum membocorkan kapan waktu pasti kedua smartphone ini akan dirilis. Apakah di kuartal awal atau kedua di tahun 204 mendatang. Meskipun untuk bocoran spesifkasinya sendiri sudah banyak beredar dari peluncuran globalnya.
Ini akan menjadi tahun yang menarik buat vivo, karena tahun 2024 vivo akan kembali meluncurkan X series mereka, setelah sempat vakum di tahun 2023. Alexa Tiara selaku PR Manager vivo Indonesia menyebutkan kalau tahun ini vivo X series tidak dimasukan ke pasar Indonesia, melihat belum adanya kebutuhan konsumen untuk seri tersebut. Apalagi, pasar smartphone global juga baru mulai kembali bergairah di akhir tahun 2023 ini.
Sementara itu, ketika ditanya apakah smartphone layar lipat vivo juga akan segera meluncur di Indonesia, ia menjawab bahwa wacana tersebut bukan hal yang tidak mungkin, sebab vivo ingin selalu membawa inovasi terbaik mereka kepada semua konsumen termasuk di Indonesia. Namun vivo tetap akan melihat hasil riset pasar, apakah konsumen di tanah air memang sudah membutuhkan smartphone layar lipat atau belum.
Kampanye Vivo “Joy in Us”
Bersamaan dengan itu, vivo juga mengumumkan kampanye mereka menyambut akhir tahun yaitu “Joy in US.” Alexa Tiara selaku PR Manager Vivo Indonesia, menyatakan bahwa kampanye ini diharapkan bisa membawa “kebahagiaan” bagi konsumen vivo, lewat produk-produk andalan mereka.
Dalam kampanye “Joy in Us” ini, Vivo mengghadirkan beberapa promo bundling menarik pada produk vivo V29 series, Y27 dan Y17. Program ini menghadiran beberapa bonus mulai dari paket data internet, bonus aksesoris, program cicilan 0%, hingga vivo CARE+ untuk menambah layanan aftersales pengguna.
Selain itu di kampanye “Joy in Us,” vivo juga menggelar kompetisi konten, dengan tema berbagi momen bahagia bersama orang terkasih
Kompetisi bisa diikut lewat akun sosial media Instagram atau TikTok selama periode 1 – 28 Desember 2023. Berikut cara untuk berpartisipasi dalam social media challenge pada kampanye Joy in Us:
- Menggunakan template dari vivo yang dapat ditemukan di Capcut, TikTok, atau Instagram Reels
- Mengangkat tema, ‘Moments of Joy with Your Loved Ones’ (atau Momen Kebersamaan dengan yang Terkasih)
- Ceritakan seberapa berarti kehadiran mereka di hidupmu
- Tag @vivo_indonesia dan sertakan hashtag #JoyinUs
- Tag orang-orang yang ada dalam foto/video yang diunggah
Pemenang yang berpartisipasi pada social media challenge kampanye Joy in Us berkesempatan memenangkan hadiah berupa 2 unit vivo V29e dan voucher Traveloka senilai Rp200.000 untuk 20 orang.