Sudah Mulai Diuji Coba, Bagaimana Cara Aktifkan Auto Scroll di TikTok?
TikTok diketahui sudah mulai menguji coba fitur auto scroll pada aplikasinya sejak beberapa waktu lalu. Fitur tersebut tentu akan sangat memudahkan pengguna untuk scrolling tanpa harus swipe terus menerus. Lalu, bagaimana cara mengaktifkannya?

Aktifkan Auto Scroll TikTok
Seperti dijelaskan oleh TechCrunch, fitur auto scroll di TikTok dapat diaktifkan dengan cara tap dan tahan pada tab For You pada aplikasi. Bakal muncul sejumlah menu dan pilih “Auto scroll” dengan ikon seperti tanda panah ke atas.
Setelah diaktifkan, maka setiap kali sebuah video berakhir akan langsung auto play ke video berikutnya tanpa harus swipe up ke atas seperti biasanya. Lalu, ketika menemui postingan foto auto scroll akan berhenti sampai kalian swipe semua foto.

Sementara itu, untuk mematikan fitur tersebut juga sangat mudah. Kalian hanya perlu tap dan tahan pada tab For You seperti tadi, dan pilih “Manual scroll” untuk mengembalikannya seperti semula, di mana video akan diputar berulang-ulang sampai kalian swipe up.
Masih Dalam Tahap Uji Coba
Namun, perlu diingat bahwa fitur auto scroll di TikTok tersebut masih dalam tahap uji coba dan tampaknya belum semua pengguna dapat melihatnya. Kemungkinan besar fitur itu bakal dirilis tidak lama lagi ke pengguna secara umum.
Sebagai informasi juga, fitur auto scroll ini sebenarnya juga sudah tersedia untuk semua pengguna untuk TikTok versi website. Namun, untuk pengguna mobile baik Android dan iOS sepertinya memang belum sepenuhnya rilis.
Bagaimana menurut kalian soal fitur satu ini? Atau bahkan ada yang sudah mendapatkannya?