Android 15 Kenalkan Fitur Audio Sharing, Buat Apa Fungsinya?
Google baru-baru ini merilis versi Android 15 Developer Preview 2. Versi tersebut membawa sejumlah fitur baru, salah satu yang cukup menarik adalah fitur bernama Audio Sharing. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk berbagi audio yang sedang didengarkan di smartphone ke banyak perangkat audio atau headphone sekaligus.

Melansir dari 9to5Google, menu fitur “Audio Sharing” di Android 15 tersebut muncul dalam halaman “Connected Device” di aplikasi Settings. Sayangnya, fitur itu masih belum berfungsi, dengan bagian deskripsi tertulis bahwa “fitur ini memungkinkan orang lain mendengarkan media di perangkat secara bersama-sama memakai headphone mereka masing-masing yang kompatibel”.
Memang, saat ini kalian bisa menghubungkan misalnya dua TWS sekaligus dalam satu perangkat Android. Namun, ketika kalian memutar musik, audio hanya akan keluar di salah satu perangkat. Nah, misalnya kalian sedang mendengarkan musik di perangkat Android 15 dan ketika mengaktifkan fitur Audio Sharing, orang lain akan dapat ikut bergabung mendengarkan musik tersebut.

Jika kalian masih ingat, fitur ini mirip fitur Bluetooth AuraCast yang dihadirkan oleh Samsung lewat update One UI 6.1. Secara fungsi juga sama yakni memungkinkan pengguna untuk melakukan semacam broadcast audio, sehingga dapat didengar pada beberapa perangkat audio Bluetooth lainnya. Di One UI 6.1, fitur tersebut membutuhkan Bluetooth 5.3 dengan kemampuan LE (Low Energi) Audio.
Baca Juga: UFS 5.0 Sudah Masuk Roadmap Samsung, Bakal Rilis 2027 • Jagat Gadget (jagatreview.com)
Android 15 sendiri untuk saat ini masih dalam tahap pengembangan. Berdasarkan jadwal yang beberapa waktu lalu dibagikan oleh Google, versi final Android terbaru itu bakal resmi diumumkan pada akhir tahun 2024 ini.