Infinix dan ONIC Esports Perpanjang Kolaborasi Hingga 2025
Bersamaan dengan momen peluncuran Note 40 Series, Infinix turut mengumumkan perpanjangan kerja sama dengan ONIC Esports sebagai Official Gaming Smartphone Partner 2024-2025. Kolaborasi ini merupakan bentuk komitmen Infinix untuk menjadi bagian dari ekosistem eSports di Indonesia.

Kolaborasi bertajuk Unbeatable Collaboration ini menyambung kerja sama sebelumnya yang pertama kali diumumkan pada awal tahun 2023 lalu, di mana Infinix juga sekaligus meluncurkan Note 30 Series dengan Gebian menjadi brand ambassador dari lini smartphone tersebut.
Nah, untuk Note 40 Series kali ini, Infinix memperkenalkan Kayes, salah satu ONIC Ambassador sebagai Infinix Note 40 Series Product Ambassador. Kayes membawakan ikon Esmeralda dengan skin Astral Muse yang merupakan karakter di MLBB ALL Star 2024.

Tidak hanya itu, Infinix juga masih berkolaborasi dengan MLBB dalam program MLBB All Star 2024 pada peluncuran Note 40 Series kali ini. Selain dalam packaging, redeem code MLBB ALL Star special frame juga menjadi bagian dari paket pembelian Note 40.
Infinix Note 40 Series sendiri hadir dengan dua model di Indonesia yakni Infinix Note 40 dan Infinix Note 40 Pro 4G. Keduanya sudah bisa didapatkan di platform e-commerce rekanan dan juga jaringan ritel Erafone dengan harga normal Rp2.799.000 untuk Infinix Note 40 dan Rp3.499.000 untuk Infinix Note 40 Pro 4G.