Itel RS4 Resmi Rilis di Indonesia, Dibanderol Mulai Rp1,6 Jutaan

Author
Mahfud
Reading time:
April 3, 2024

Itel resmi meluncurkan smartphone terbarunya di Indonesia yakni Itel RS4. Dilengkapi SoC MediaTek Helio G99 Ultimate dan berkolaborasi dengan game Free Fire serta tim e-sport Evos, Itel RS4 menyasar kalangan gamer kelas budget dengan banderol harga mulai dari Rp1,6 jutaan. Seperti apa spesifikasi lengkapnya? Yuk simak!

Itel RS4

Itel RS4 mengusung desain yang dilihat sekilas agak mirip dengan Realme 12 Series, dengan bump kamera bulat besar berada di tengah serta aksen strip vertikal. Smartphone tersebut memiliki dimensi 164 x 75.6 x 8.6 mm, dengan bobot di angka 187 gram.

Spesifikasi Itel RS4

Seperti yang sudah disebutkan di atas, Itel RS4 dilengkapi SoC MediaTek Helio G99 Ultimate dengan total delapan core terdiri dari 2x Arm Cortex-A76 2.2 GHz dan 6x Arm Cortex-A55 2.0 GHz, sementara GPU dilengkapi Mali G57 MC2 1 GHz. Semua itu disokong RAM up to 12GB dan storage UFS 2.2 up to 256GB.

Untuk layarnya sendiri menggunakan panel IPS berukuran 6,6 inci yang punya resolusi HD+ (720×1612 piksel) dan refresh rate tinggi 120Hz. Layar tersebut mengusung desain notch punch-hole untuk menampung kamera selfie-nya yang punya resolusi 8MP. Sementara itu, di bagian belakang ada dual kamera beresolusi 50MP + 0,3MP.

Baterai berkapasitas 5.000mAh tersemat untuk mendukung segala aktivitas penggunanya, termasuk untuk bermain game, terlebih dengan adanya fitur bypass charging. Hal menariknya adalah, Itel turut memberikan kemampuan pengisian daya yang cukup kencang yakni 45W dengan adaptor charger termasuk dalam paket pembelian.

itel rs4 specs

Lebih lanjut, Itel RS4 juga sudah mendukung fitur NFC, dual speaker, gyroscope harware, jack audio 3.5mm, serta triple card slot sehingga pengguna masih bisa memperluas penyimpanan menggunakan microSD. Smartphone satu ini berjalan dengan Itel OS 13.5 berbasis Android 13.

Harga dan Ketersediaan

IMG 20240403 WA0012

Itel RS4 dapat dibeli mulai 3 April 2024, hadir dalam dua varian konfigurasi dengan pilihan warna hitam dan putih. Konfigurasi 8/128GB dibanderol dengan harga SRP Rp1.899.000, sementara untuk 12/256GB punya harga Rp2.399.000. Namun, ada harga spesial eksklusif di Shopee menjadi Rp1.659.000 untuk 8/128GB dan Rp1.999.000 untuk 12/256GB.

Tidak hanya itu, ada bonus menarik yang ditawarkan Itel untuk periode launching. 500 pembeli pertama konsumen bisa mendapatkan free gift itel BudsFire, dan 1800 pembeli pertama mendapatkan itel Smartwach 2 Ultra.

Tags:

Load Comments

Reviews

October 9, 2024 - 0

Review Samsung Galaxy Tab S10+: Tablet Android 12″ Terbaik 2024

Nah, karena ini Galaxy Tab S Series, fiturnya tentu saja…
October 8, 2024 - 0

Review Xiaomi 14T: LEBIH MURAH!

Ini adalah Xiaomi 14T, varian paling terjangkau dari Xiaomi 14T…
October 7, 2024 - 0

Review Samsung Galaxy S24 FE: Smartphone Flagship Samsung Paling Terjangkau yang Elegan, Aman dan Lengkap

Ini smartphone flagship Samsung paling terjangkau untuk tahun 2024, Galaxy…
October 2, 2024 - 0

Review Xiaomi 14T Pro: HP Flagship Paling Worth It!

Ini adalah Xiaomi 14T Pro, akhirnya setelah beberapa tahun varian…

Accessories

June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…
September 12, 2023 - 0

Review Brica B Steady Pro Ultimate: Pakai Gimbal Smartphone untuk Apa?

Mungkin kamu pernah bertanya, untuk apa sebenarnya gimbal smartphone? Ketika datang…

Wearables

September 25, 2024 - 0

Review Huawei Watch GT 5 Pro: Smartwatch dengan Desain Keren, Mewah, Fitur Melimpah, Baterai Tahan Lama!

Ini adalah Huawei GT5 Pro, smartwatch kelas flagship dari Huawei…
March 26, 2024 - 0

Bose Ultra Open Earbuds Resmi Rilis Indonesia, Berapa Harganya?

Bose secara resmi meluncurkan Bose Ultra Open Earbuds, perangkat true…
March 22, 2024 - 0

Infinix Turut Luncurkan Dua Smartwatch Baru: Watch GT Pro dan Watch 1

Selain meluncurkan lini ponsel Note 40 Series di Indonesia, ternyata…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…