Fitbit Ace LTE Diumumkan, Didesain untuk Anak-Anak
Google baru saja mengumumkan kehadiran smartwatch baru, Fitbit Ace LTE, yang merupakan smartwatch didesain secara khusus untuk bisa dipakai untuk anak-anak usia 7 tahun ke atas. Selain menjadi jam tangan, smartwatch ini juga bisa dipakai untuk membuat aktivitas olahraga menjadi permainan sekaligus memberikan ketenangan pada orang tua berkat fitur trackingnya.

Melansir GSM Arena, Fitbit Ace LTE memiliki fitur “permainan 3D interaktif dan imersif” yang dibuat secara khusus untuk perangkat dengan menggunakan haptic feedback, suara, serta akselerometer. Fitbit Arcade pada smartwatch ini sendiri disebut bakal diupdate berkala dengan game-game baru setiap beberapa bulan.
Smartwatch ini sendiri dihadirkan dengan fungsi mampu mengenali sekaligus memberikan reward terhadap “berbagai aktivitas fisik” yang dilakukan oleh penggunanya, termasuk permainan seperti petak umpet, melompat di atas tempat tidur atau menari dengan saudara dan teman. Aktivitas yang fokus terhadap anak-anak ini akan muncul pada cincin aktivitas “Noodle” di halaman muka smartwatch, dan akan mampu memberikan reward dan selebrasi jika anak selesai melakukan aktivitasnya.

Semua pantauan aktivitas anak yang bisa dideteksi oleh smartwatch ini sendiri juga dikembangkan berdasarkan penelitian dari Google Research Team, yang diharapkan smartwatch ini nantinya bisa mendorong motivasi anak-anak untuk bergerak dan melakukan aktivitas fisiknya.

Untuk spesifikasi fisiknya sendiri, Fitbit Ace LTE ini hadir dengan jam utama berdimensi 41,04 x 44,89 x 13,35 mm dan berbobot 28 gram, memiliki opsi strap band yang bervariasi dan menarik perhatian untuk anak-anak, mampu dibawa ke air hingga kedalaman 50 meter, dan punya baterai 328mAh yang bisa dipakai sampai 16 jam penggunaan. Layar jam juga sudah dilapisi Corning Gorilla Glass 3 untuk melindungi dari resiko baret.

Fitbit Ace LTE ini dijual bersama dengan bundling Fitbit Ace Pass seharga US$ 9,99 per bulan atau US$ 119,99 per tahun. Atau jika ingin membeli jam tangan pintar saja, Fitbit Ace LTE ini diberi harga US$ 229,95 per unit dan secara eksklusif dijual di Google Store atau Amazon pada 5 Juni 2024.
(sumber)