Apple Mau Bikin AirPods dengan Sensor Kamera, Buat Apa?
Apple kabarnya sedang berencana untuk memperkenalkan versi terbaru dari AirPods yang dilengkapi dengan modul kamera. Kabar ini dibocorkan oleh analis apple ternama, Ming Chi Kuo.
Produksi massal untuk AirPods versi terbaru ini diharapkan akan dimulai pada tahun 2026. Modul kamera ini bukan ditujukan untuk merekam gambar ataupun dokumentasi lainnya, tapi kemungkinan besar fungsinya yaitu meningkatkan teknologi audio spasial pada perangkat tersebut.
Tingkatkan Fitur Spasial Audio AirPods dengan Kamera
Kamera yang akan digunakan pada AirPods baru ini tidak sama dengan sensor yang terdapat pada iPhone, melainkan akan dilengkapi dengan IR blaster. Fitur ini diharapkan dapat bekerja dengan baik bersama Apple Vision Pro dan headset AR mendatang untuk meningkatkan pengalaman audio spasial.
Baca Juga: Tak Sesuai Ekspektasi, Game AAA di iPhone dan iPad Kurang Laku • Jagat Gadget (jagatreview.com)
Kamera IR pada AirPods ini bertugas mendeteksi perubahan lingkungan dan memungkinkan gerakan di udara untuk interaksi yang lebih baik. Apple telah mengajukan paten di area ini, yang artinya akan sulit untuk perusahaan teknologi lain meniru inovasi ini.
Foxconn dilaporkan akan menjadi pemasok pengenalan produk baru (NPI) untuk AirPods, dengan kapasitas produksi mencapai 10 juta unit. Penggunaan AirPods baru dengan Vision Pro akan memungkinkan penekanan sumber suara ketika pengguna mengarahkan pandangannya ke arah tertentu, sehingga meningkatkan pengalaman komputasi spasial. Jadi, fitur Spasial Audio yang dihadirkan di perangkat AirPods ini akan terasa seperti benar-benar di ruangan tersebut.
Semoga saja fitur ini benar-benar dihadirkan oleh Apple, karena ini akan jadi sebuah terbosoan teknologi yang sangat keren.