realme Buds Air6 Series Turut Diluncurkan, Bawa Sejumlah Peningkatan Menarik
Bersamaan dengan peluncuran realme GT6 di Indonesia, realme juga turut meluncurkan dua produk TWS terbaru mereka. Dua produk tersebut diantaranya yaitu realme Buds Air6 dan realme Buds Air6 Pro, yang menghadirkan peningkatan terbaru dari pendahulunya, namun dengan harga yang tetap terjangkau.

Spesifikasi realme Buds Air6 dan Air6 Pro
Untuk realme Buds Air6, perangkat ini kini dilengkapi dengan teknologi codec audio HD baru, LHDC 5.0, yang menawarkan kualitas Hi-Res Audio. Selain itu realme Buds Air6 memiliki fitur Active Noise Cancellation hingga 50dB dan Smart Adaptive Noise Cancellation. Ini diklaim menjadikan realme Buds Air6 sebagai yan pertama di segmennya dengan fitur tersebut.

Untuk daya tahan baterainya, realme Buds Air6 menawarkan total waktu pemutaran hingga 40 jam dengan teknologi pengisian cepat. realme Buds Air6 tersedia dalam warna Flame Silver dan Forest Green, masih dengan bentuk charging case ala ‘Pebble.’
Sementara untuk realme Buds Air6 Pro, TWS ini menghadirkan pengalaman audio yang lebih premium, dimana TWS ini menggunakan driver berukuran 11mm + 6mm Coaxial Dual Driver untuk kualitas suara Hi-Res yang jernih dan detail.

Dilengkapi juga dengan fiturSmart Adaptive ANC, realme Buds Air6 Pro dapat meredam kebisingan hingga 50dB & 4000Hz dengan fitur Smart Adaptive ANC. Fitur Audio canggih lainnya yaitu 360 derajat Spatial Audio & Personalized Audio, serta memiliki latensi sangat rendah 55ms dengan LDAC Codec.
TWS ini juga hadir dengan opsi warna Silver Blue dan Titanium Twilight, juga dengan desain pebble yang terlihat simpel dan elegan.
Harga dan Ketersediaan
Untuk harganya, realme Buds Air6 dijual dengan harga spesial Rp499.000 dari harga normal Rp 699.00, dan realme Buds Air6 Pro dengan harga Rp899.000 dari harga normal Rp.999.000, selama Flash Sale pada 25 Juni 2024. Kedua produk ini tersedia di semua platform ecommerce Indonesia seperti Shopee dan realme.com.