Snapdragon 8s Elite Kapan Dirilis?
Setelah sukses dengan Snapdragon 8s Gen 3, yang dikenal sebagai versi lebih terjangkau dari flagship Snapdragon 8 Gen 3, Qualcomm kini bersiap membawa penerusnya yaitu Snapdragon 8s Elite. SoC baru Qualcomm ini kabarnya sedang dalam tahap pengujian dan diprediksi akan mengisi celah antara performa Snapdragon 8 Gen 2 dan Snapdragon 8 Gen 3.

Menurut bocoran dari Digital Chat Station, Snapdragon 8s Elite tidak nantinya juga akan muncul di beberapa perangkat dengan baterai monster. Lalu, kapan kita bisa melihat perangkat dengan Snapdragon 8s Elite di pasaran?
Jadwal Rilis Snapdragon 8s Elite
Qualcomm diperkirakan bakal meluncurkan SoC kelas menengah premium mereka ini sekitar April 2025. Ini artinya, kalian masih punya waktu untuk menyiapkan budget untuk menunggu merek-merek favorit kalian mengumumkan model yang menggunakan SoC ini.
Baca Juga: Snapdragon 8 Elite Gen 2 Akan Bawa Peningkatan Performa Setidaknya 20% • Jagat Gadget
Menariknya, strategi Qualcomm untuk memperluas lini SoC dengan branding yang masih terhubung dengan seri flagship tampaknya berjalan mulus. Snapdragon 8s Elite diharapkan bisa menjadi pilihan populer, terutama bagi pengguna yang menginginkan performa andal di kelas menengah atas. Sebelumnya, Snapdragon 8s Gen 3 sukses di pakai di beberapa smartphone, salah satunya yaitu realme GT6, yang membawa performa mumpuni di kelas menengah keatas.
Jadi, apakah kalian sudah tidak sabar untuk melihat seperti apa perangkat yang membawa Snapdragon 8s Elite ini? Kalau SoC ini benar-benar jadi penengah antara Snapdragon 8 Gen 2 dan Snapdragon 8 gen 3, tentu ini bisa jadi solusi yang menarik tanpa harus memilih flagship mahal.