Liquid Cooling di RedMagic 11 Pro, Gimmick atau Bukan?

Author
Irham
Reading time:
November 7, 2025

Banyak yang penasaran, apakah sistem liquid cooling di RedMagic 11 Pro benar-benar berfungsi atau cuma gimmick marketing yang dibungkus rapi. Setelah Zack dari kanal JerryRigEverything membongkar perangkat ini, akhirnya kita bisa lihat sendiri apa yang sebenarnya terjadi di balik bodinya.

RedMagic 11 Pro

RedMagic 11 Pro menggunakan sistem pendingin cair yang disebut-sebut sebagai yang pertama di dunia untuk smartphone produksi massal. Loop pendingin fleksibelnya digerakkan oleh micropump piezoelektrik yang bergetar untuk mengalirkan cairan melalui katup satu arah. Cairan itu membawa panas dari area prosesor dan menyebarkannya ke permukaan belakang yang lebih luas agar suhu tetap stabil.

Baca Juga: iPhone Air Sepi Peminat, Apple Siapkan Versi Baru dengan Dual Kamera • Jagat Gadget

Ketangguhan RedMagic 11 Pro

Tidak berhenti di situ, ponsel ini juga dilengkapi kipas berkecepatan tinggi hingga 24.000 RPM yang bekerja melalui jalur udara tertutup, sehingga tetap mempertahankan sertifikasi IPX8. Ditambah lagi dengan vapor chamber berukuran besar, bahkan disebut terbesar di industri, yang membantu Snapdragon 8 Elite Gen 5 bekerja lebih optimal.

Di sisi ketahanan, hasilnya tidak mengecewakan. Layar mulai tergores di level 6 pada skala Mohs, standar untuk smartphone modern, dan meskipun ditekan dari berbagai arah, bodinya tidak melengkung sama sekali. Padahal di dalamnya ada sistem pendingin cair yang kompleks.

Jadi, apakah semua ini bukti bahwa RedMagic 11 Pro memang serius soal pendinginan, atau justru hanya cara lain untuk menarik perhatian gamer? Menurut kalian, apakah teknologi seperti ini memang diperlukan, atau yang penting suhu tetap stabil saat smartphone digeber main game berat?

Sumber

Load Comments

Reviews

November 7, 2025 - 0

TechPODCAST: AI Membuat Malas atau Malah Produktif? feat. Samsung

Pekembangan teknologi masa kini sudah semakin pesat. Saking pesatnya, AI…
November 5, 2025 - 0

Review OPPO Find X9 Pro: Smartphone terbaik OPPO 2025!

Ini adalah OPPO Find X9 Pro, Smartphone terbaik OPPO untuk…
November 3, 2025 - 0

Review Redmi Pad 2 Pro: Tablet Terlengkap dan Terbaik Redmi di 2025!

Ini Redmi Pad 2 Pro! Tablet terbaik Redmi di tahun…
October 26, 2025 - 0

Review Samsung Galaxy Buds3 FE: TWS Ini Mikrofon dan Ambient Sound-nya KELAS ATAS!

Ini adalah Samsung Galaxy Buds3 FE! Desainnya premium, mirip sekali…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

October 31, 2025 - 0

Tech Podcast feat. Dr Chris: Jaga Berat Badan dengan Tidur dan Gadget Wearable?

Tech Podcast kali ini mengundang Dr Chris, seorang ahli gizi…
October 26, 2025 - 0

Review Samsung Galaxy Buds3 FE: TWS Ini Mikrofon dan Ambient Sound-nya KELAS ATAS!

Ini adalah Samsung Galaxy Buds3 FE! Desainnya premium, mirip sekali…
October 20, 2025 - 0

Review Shokz OpenFit 2+: OWS Olahraga dengan Banyak Fitur dan Nyaman Digunakan

Ini Open Ear Wireless Earbud Shokz OpenFit 2+! Kelas premium,…
October 2, 2025 - 0

Review Huawei Watch GT 6 Pro: Desain Stylish Fitur Kesehatan & Olahraga Melimpah!

Ini adalah Huawei Watch GT 6 Pro, smartwatch flagship Huawei…