Exynos untuk Galaxy S8 Gunakan GPU Bifrost?

Reading time:
September 24, 2016

Akhir Mei 2016 lalu, ARM mengumumkan Mali-G71, GPU terbaru mereka, yang diperkuat dengan arsitektur Bifrost. GPU tersebut diharapkan akan membawa ARM ke tingkat di mana GPU mereka bisa menawarkan performa setingkat dengan GPU yang ada di laptop, dengan daya lebih rendah. Sejauh ini, belum ada produsen SoC yang terlihat mengadopsi GPU tersebut, tetapi berdasarkan kabar terbaru yang muncul, hal itu bisa jadi akan segera berubah.

samsung-exynos-8895

Mali-G71 di Exynos 8895?

Kabar yang muncul tersebut menyebutkan bahwa Samsung bisa jadi menggunakan GPU Mali-G71 tersebut di SoC yang mereka siapkan untuk Galaxy S8. SoC ini saat ini banyak disebut sebagai Exynos 8895, dan dikabarkan juga akan mengusung core CPU dengan clock mencapai 3 GHz. Bila kedua kabar itu benar, bisa jadi SoC yang tengah disiapkan Samsung ini akan menawarkan kemampuan lebih baik lagi dari Exynos 8890, yang saat ini sudah tergolong kencang tersebut.

Upaya untuk Saingi GPU Qualcomm?

Samsung sendiri memang terlihat cukup gatal dengan performa GPU dari SoC besutan pesaing mereka, Qualcomm. Hal itu membuat mereka mencari solusi GPU yang bisa menawarkan performa lebih baik dibanding Mali-T880 yang mereka gunakan di Exynos 8890. Selain kabar penggunaan GPU Mali-G71 ini, Samsung sempat dilaporkan mendekati AMD dan NVIDIA terkait kemungkinan penggunaan GPU dua raksasa tersebut di SoC mereka. Penggunaan GPU yang lebih baik di Exynos 8895 diharapkan akan mendorong daya tarik SoC tersebut lebih jauh lagi.

Bantu Tingkatkan Spesifikasi Galaxy S8?

Mali-G71 sendiri seharusnya akan memungkinkan Samsung meningkatkan spesifikasi smartphone flagship generasi mendatang mereka, Galaxy S8. ARM menyebutkan bahwa Mali-G71 disiapkan untuk resolusi 4K dan refresh rate 120 Hz, serta mendukung AR, VR, dan mobile gaming AAA. Memanfaatkan kemampuan lebih baik dari Mali-G71, bisa jadi Samsung akan menwarkan layar kualitas tinggi, hingga resolusi 4K, di Galaxy S8 nanti.

Load Comments

Reviews

January 27, 2026 - 0

Review Vinko S10-NC: TWS Kualitas Mumpuni, Harganya Kok Cuma Segini?!

Ini Vinko S10-NC, TWS yang saya jamin terjangkau tapi punya…
January 24, 2026 - 0

Review OPPO Reno15 Pro Max 5G: OPPO Reno Series Pengalaman Pakainya Mirip Flagship

Ini adalah OPPO Reno15 Pro Max 5G, smartphone terbaru OPPO…
January 23, 2026 - 0

Review HUAWEI nova 14 Pro: Kamera Flagship di Harga Rp 8 Jutaan?!

Fitur Kamera Flagship HUAWEI, sekarang ada di nova! Budget kalian…
January 22, 2026 - 0

Review Redmi Note 15 5G: Smartphone Rp 3 Jutaan Desain Keren, Body Tipis, dan All Rounder dari Redmi!

Ini adalah Redmi Note 15 5G, Smartphone baru dari Redmi…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

January 27, 2026 - 0

Review Vinko S10-NC: TWS Kualitas Mumpuni, Harganya Kok Cuma Segini?!

Ini Vinko S10-NC, TWS yang saya jamin terjangkau tapi punya…
January 9, 2026 - 0

Review Huawei FreeClip 2: OWS Premium, Nyaman Dipakai, Audio Mumpuni, Naik Kelas!

Ini Huawei FreeClip 2! Secara umum desain buds-nya mungkin mirip…