ZenFone 4 Gunakan ZenUI 4.0!
Hadirnya keluarga ZenFone 4, lini produk smartphone terbaru ASUS, juga diikuti oleh hadirnya varian terbaru user interface yang digunakan oleh keluarga ZenFone, ZenUI. Tentu saja, user interface itu disebut ASUS dengan ZenUI 4.0. Salah satu wakil ASUS menjelaskan beberapa hal yang dilakukan perusahaan asal Taiwan ini di ZenUI 4.0, yang membuatnya jadi lebih baik dari ZenUI sebelumnya.

Lebih Ringan, Lebih Responsif
ASUS mendesain ZenUI 4.0 agar bisa menawarkan pengalaman penggunaan yang lebih baik bagi pengguna ZenFone, termasuk ZenFone 4. Salah satu hal yang mereka lakukan adalah membuatnya jadi lebih ringan, sehingga lebih responsif terhadap input pengguna. Aplikasi di ZenUI 4.0 akan dapat dibuka dengan lebih cepat.
Jumlah aplikasi pre-installed pun coba dikurangi oleh ASUS. Sebelumnya, di ZenUI 3.0, ASUS menyertakan hingga 35 aplikasi di dalamnya. Namun, untuk UI baru ini, ASUS hanya menyertakan 15 aplikasi pre-installed, plus 3 aplikasi populer yang banyak digunakan, seperti Facebook.
Fitur Dual-Apps: 2 Akun untuk Satu Aplikasi
Satu fitur menarik disebut ASUS hadir di ZenUI 4.0 ini. Fitur tersebut adalah Dual Apps, yang memungkinkan pengguna menjalankan satu aplikasi dengan dua ID berbeda. Hal ini akan sangat membantu untuk pengguna yang punya lebih dari satu ID untuk media sosial, seperti Twitter dan Facebook, atau instant messaging seperti WhatsApp.
Gunakan Android N, Upgrade ke Android O
ZenUI 4.0 ini dibangun di atas versi terbaru dari sistem operasi Android yang tersedia saat ini, Android Nougat. Namun, ASUS memastikan bahwa ZenUI 4.0 ini akan mendapatkan update ke versi Android selanjutnya, Android O. Update ini akan berlaku bagi semua perangkat yang menggunakan ZenUI 4.0.
Juga Akan Hadir di ZenFone 3!
Kabar menarik bagi pengguna ZenFone 3 juga diinformasikan oleh ASUS, terkait ZenUI 4.0 ini. Smartphone dari lini ZenFone 3 juga disebut akan mendapat update ke ZenUI 4.0 ini. Namun, update itu baru akan tersedia dalam beberapa waktu ke depan. Saat ini, ASUS masih merampungkan paket update ZenUI 4.0 untuk ZenFone 3.
Karena ZenUI 4.0 juga akan hadir di lini ZenFone 3, lini andalan ASUS dari tahun 2016 lalu itupun juga akan mendapatkan update ke Android O. Ya, ASUS telah memastikan update ke Android O untuk lini ZenFone 3 dan ZenFone 4! Hanya saja, belum diketahui kapan update ini akan mulai disebarkan.