Infinix Resmikan Produk Note 7 dan Note 7 Lite

Author
Friska
Reading time:
April 7, 2020

Walau harus diakui bahwa nama brand ini hampir jarang terdengar lagi di Indonesia, Infinix masih memiliki peminatnya sendiri dan kerap meluncurkan produk terbarunya. Tidak lama ini, Infinix dilaporkan telah memperkenalkan dua smartphone seri Note terbaru yang diberi nama Infinix Note 7 dan Infinix Note 7 Lite.

infinix note 7

Infinix Note 7 memiliki layar 6,95 inch dengan resolusi 1640 x 720 pixel HD+ Infinity-O display berjenis IPS LCD, berdapur pacu MediaTek Helio G70 octa-core yang dikombinasikan bersama RAM 6GB serta kapasitas storage internal 128GB yang masih bisa diekspansi lagi hingga 2TB.

Perangkat ini memiliki setup kamera utama Quad AI Camera yang sensornya beresolusi 48MP untuk sensor utamanya, 2MP makro, 2MP depth, serta sensor low-light terdedikasi. Sementara kamera selfie yang berupa punch hole memiliki resolusi 16MP.

Hal yang diunggulkan dari Infinix Note 7 ini salah satunya adalah baterainya yang besar di 5000mAh dengan kecepatan charging mencapai 18W. Perangkat ini sendiri berjalan di XOS berbasis Android 10, dengan tiga pilihan warna bodi yang memiliki finishing Gem Cut, serta memiliki sensor fingerprint pada sisi smartphone.

infinix note 7 lite

Sementara Infinix Note 7 Lite yang merupakan versi sedikit lebih rendah dari Note 7, menawarkan layar 6,6 inch beresolusi 1640 x 720 pixel HD+ berjenis IPS TFT, juga dengan desain Infinity-O display. Dapur pacunya menggunakan MediaTek Helio P22 dengan RAM 4GB dan storage internal 128GB yang masih bisa diekspansi lagi hingga 256GB.

Infinix Note 7 Lite memiliki setup Quad AI Camera juga yang terdiri dari sensor bereoslusi 48MP + 2MP makro + 2MP depth + QVGA. Sementara kamera selfie menggunakan sensor bereoslusi 8MP dalam rupa punch hole. Infinix Note 7 Lite juga menawarkan baterai besar 5000mAh, namun dengan kecepatan charging 10W. Sama seperti “kakaknya”, Infinix Note 7 Lite juga mengusung XOS berbasis Android 10, juga memiliki sensor fingerprint pada sisi smartphone.

Untuk saat ini, Infinix belum mengumumkan harga pasti dari kedua produk barunya tersebut, serta kapan keduanya akan resmi dijual di publik.

Load Comments

Reviews

November 7, 2025 - 0

Review Moto G67 Power 5G: Rp 3 Jutaan, Pakai Snapdragon 7 Series, Baterai 7000 dan Irit

Ini Moto G67 Power 5G. Smartphone baru dari Moto dengan…
November 7, 2025 - 0

TechPODCAST: AI Membuat Malas atau Malah Produktif? feat. Samsung

Pekembangan teknologi masa kini sudah semakin pesat. Saking pesatnya, AI…
November 5, 2025 - 0

Review OPPO Find X9 Pro: Smartphone terbaik OPPO 2025!

Ini adalah OPPO Find X9 Pro, Smartphone terbaik OPPO untuk…
November 3, 2025 - 0

Review Redmi Pad 2 Pro: Tablet Terlengkap dan Terbaik Redmi di 2025!

Ini Redmi Pad 2 Pro! Tablet terbaik Redmi di tahun…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

October 31, 2025 - 0

Tech Podcast feat. Dr Chris: Jaga Berat Badan dengan Tidur dan Gadget Wearable?

Tech Podcast kali ini mengundang Dr Chris, seorang ahli gizi…
October 26, 2025 - 0

Review Samsung Galaxy Buds3 FE: TWS Ini Mikrofon dan Ambient Sound-nya KELAS ATAS!

Ini adalah Samsung Galaxy Buds3 FE! Desainnya premium, mirip sekali…
October 20, 2025 - 0

Review Shokz OpenFit 2+: OWS Olahraga dengan Banyak Fitur dan Nyaman Digunakan

Ini Open Ear Wireless Earbud Shokz OpenFit 2+! Kelas premium,…
October 2, 2025 - 0

Review Huawei Watch GT 6 Pro: Desain Stylish Fitur Kesehatan & Olahraga Melimpah!

Ini adalah Huawei Watch GT 6 Pro, smartwatch flagship Huawei…