Video: Preview ASUS Zenfone 8 – HP Flagship Kecil, Kencang, Kamera Keren dan Tahan Air
ASUS telah meluncurkan smartphone terbarunya yaitu Zenfone 8. Dan tim Jagat Review telah kehadiran perangkat Zenfone 8 untuk preview, meskipun kehadirannya saat ini di Indonesia belum resmi.
Belakangan ini smartphone dengan ukuran layar kecil justru semakin sedikit yang tersedia di pasaran. Beberapa brand smartphone saat ini kebanyakann berlomba menghadirkan smartphone dengan layar berukuran besar. Namun untuk smartphone yang akan kami ulas berikut ini, bisa dibilang memiliki layar yang kecil.

Smartphone ini memiliki ukuran cukup kecil dari kebanyakan perangkat saat ini. Yaitu dengan layar 5,9 inci, namun sudah mengusung panel Super AMOLED dan telah mendukung refresh rate mencapai 120Hz. Layar ini juga dilindungi dengan Corning Gorilla Glass Victus. Dua warna yang ditawarkan yaitu Obsidian Black dan Horizon Silver
Untuk spesifikasi dasar lainnya, smartphone ini ditenagai dengan SoC Snapdragon 888 dari Qualcomm yang tentunya telah mendukung konektivitas 5G. Ini dipasangkan dengan RAM dan Storage, yang hadir dengan beberapa varian yaitu diantaranya 6GB+128GB, 8GB+128GB, 8GB+256GB, dan 16GB+256GB.
Simak Juga: (VIDEO) Preview Video 4K60 vivo X60 Pro: Stabil dan Detail Tinggi
Di fitur kamera, Zenfone 8 menghadirkan kamera selfie 12MP, serta kamera utama dual sensor yaitu 64MP dan 12MP ultra Wide. Kamera belakang Zenfone 8 di lapisi dengan kaca Gorilla Glass 3.
Di sisi baterai, Zenfone 8 memiliki daya 4000 mAh. Baterai ini didukung pengisian daya vepat 30 W yang diklaim dapat mengisi 60% dalam 25 menit dan 100% selama 80 menit. Keunggulan lainnya yang ditawarkan yaitu body smartphone ini sudah mengantogi sertifikasi IP68 yang membuatnya tahan direndam di dalam air.
Penasaran dengan kinerja dari smartphone terbaru ASUS ini, simak preview ASUS Zenfone 8 di video berikut ini.