Meizu Watch Hadir dengan Dukungan eSIM

Author
Friska
Reading time:
June 3, 2021

Selain menghadirkan smartphone, Meizu juga memiliki sejumlah produk gadget lainnya. Tidak lama ini, pihaknya memperkenalkan smartwatch pertamanya yang menggunakan layar AMOLED dengan nama Meizu Watch. Berbeda dengan Meizu Mix yang sempat dikenalkan beberapa waktu silam, Meizu Watch ini memiliki desain smartwatch klasik dengan layar serta tombol operasi utama di sisi jam.

Meizu Watch

Meizu Watch memiliki layar berukuran 1.78 inch panel AMOLED dengan resolusi 368 x 448 piksel. Layarnya sendiri memiliki tingkat ketajaman 326 ppi dengan brightness hingga 500 nits, serta telah diproteksi dengan 2.5D Gorilla Glass.

Dapur pacu utamanya menggunakan Snapdragon Wear 4100, RAM 1 GB dan storage 8 GB. Smartwatch berjalan di Flyme for Watch yang berbasiskan Wear OS. Smartwatch ini juga mendukung 2.4 GHz Wi-Fi, Bluetooth 4.2, NFC dan LTE.

Jam utamanya sendiri berbalut material aluminum alloy dengan base keramik, di mana dimensi utamanya sebesar 46 x 38.4 x 12.9 mm dan memiliki bobot sekitar 69 gram. Strap utama menggunakan fluoro-rubber dan smartwatch ini memiliki kapasitas baterai 420mAh, di mana Meizu mengklaim daya tahan baterainya bisa digunakan hingga 36 jam dalam sekali pengisian ulang. Sistem mCharge yang ada pada smartwatch ini sendiri disebut bisa mengisi ulang baterai sebesar 35% dalam waktu 15 menit, serta membutuhkan waktu sekitar 45 menit untuk mengisi ulang hingga 100%. Untuk mengisi ulang baterai smartwatch ini, dibutuhkan adapter dengan pogo pin yang tersedia di paket penjualan, tetapi akan membutuhkan kabel USB Type-C serta charger tersendiri untuk mendukungnya.

Meizu Watch

Meizu Watch ini memiliki dukungan eSIM, di mana penggunanya bisa memakai smartwatch sebagai ganti perangkat telepon, mengirim pesan, hingga mendengarkan streaming musik tanpa harus terhubung dengan perangkat mobile lainnya. Meizu Pay juga telah didukung oleh smartwatch ini untuk pembayaran cashless.

Meizu Watch saat ini hanya dijual untuk pasar Tiongkok dengan harga CNY 1.500 dan hadir dalam dua pilihan warna Black dan Mint.

(sumber)

Load Comments

Reviews

January 27, 2026 - 0

Review Vinko S10-NC: TWS Kualitas Mumpuni, Harganya Kok Cuma Segini?!

Ini Vinko S10-NC, TWS yang saya jamin terjangkau tapi punya…
January 24, 2026 - 0

Review OPPO Reno15 Pro Max 5G: OPPO Reno Series Pengalaman Pakainya Mirip Flagship

Ini adalah OPPO Reno15 Pro Max 5G, smartphone terbaru OPPO…
January 23, 2026 - 0

Review HUAWEI nova 14 Pro: Kamera Flagship di Harga Rp 8 Jutaan?!

Fitur Kamera Flagship HUAWEI, sekarang ada di nova! Budget kalian…
January 22, 2026 - 0

Review Redmi Note 15 5G: Smartphone Rp 3 Jutaan Desain Keren, Body Tipis, dan All Rounder dari Redmi!

Ini adalah Redmi Note 15 5G, Smartphone baru dari Redmi…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

January 27, 2026 - 0

Review Vinko S10-NC: TWS Kualitas Mumpuni, Harganya Kok Cuma Segini?!

Ini Vinko S10-NC, TWS yang saya jamin terjangkau tapi punya…
January 9, 2026 - 0

Review Huawei FreeClip 2: OWS Premium, Nyaman Dipakai, Audio Mumpuni, Naik Kelas!

Ini Huawei FreeClip 2! Secara umum desain buds-nya mungkin mirip…