Beli Paket Data Telkomsel, Dapat Langganan WeTV Gratis

Author
Irham
Reading time:
December 2, 2023

Telkomsel menjalin kolaborasi bersama WeTV untuk memberikan akses eksklusif berlangganan WeTV VIP Mobile dalam paket kuota data bulanan. Pelanggan dapat menikmati konten lokal WeTV Original dan beragam konten Asia, seperti drama serial, variety show, anime, dan film tanpa biaya tambahan dengan pembelian Paket OMG!, Paket Internet Sakti, dan Paket Super Seru.

Paket Bundling Telkomsel WeTV

Cara Dapat Langganan WeTV VIP Mobile Gratis

Pembelian paket kuota data favorit dengan akses berlangganan WeTV VIP Mobile dapat dilakukan melalui UMB *363#, aplikasi MyTelkomsel, mitra e-commerce, dan mitra outlet/reseller Telkomsel. Telkomsel berencana untuk melengkapi beberapa paket kuota data bulanan lainnya dengan akses langganan WeTV VIP Mobile dalam waktu dekat.

Baca Juga: Tanggal Debut iQOO 12 di Indonesia Terungkap, 7 Desember • Jagat Gadget (jagatreview.com)

Direktur Marketing Telkomsel, Derrick Heng, menyatakan komitmen Telkomsel untuk menyuguhkan produk dan layanan bernilai tambah, meningkatkan pengalaman digital pelanggan, dan menghadirkan hiburan digital berkualitas. Selain itu ini juga menjadi momen menyambut Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

Kolaborasi WeTV dan Telkomsel diharapkan memberikan pengalaman lebih mudah dan menyenangkan bagi masyarakat Indonesia dalam menikmati berbagai pilihan konten unggulan WeTV tanpa iklan. Beberapa WeTV Original yang dapat diakses oleh pelanggan Telkomsel meliputi serial drama Layangan Putus, Little Mom, My Lecturer My Husband, dan Antares.

Selain akses berlangganan WeTV VIP Mobile, kolaborasi Telkomsel dan WeTV sejak 2022 juga menyediakan Paket Langganan Premium Bundling WeTV dengan harga terjangkau dan Kuota MAXstream hingga 24 GB untuk mengakses konten dari WeTV dan aplikasi video streaming lainnya.

Tags:

Load Comments

Reviews

October 23, 2025 - 0

Review iQOO Z10R: Paket Komplit dari iQOO Harganya Cuma Rp 3 Jutaan?

Ini adalah iQOO Z10R 5G! Harganya Rp 3 jutaan! Menariknya,…
October 20, 2025 - 0

Review Shokz OpenFit 2+: OWS Olahraga dengan Banyak Fitur dan Nyaman Digunakan

Ini Open Ear Wireless Earbud Shokz OpenFit 2+! Kelas premium,…
October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
October 11, 2025 - 0

Review vivo V60 Lite: Desain Elegan dengan Baterai Besar dan Prosesor Baru!

Ini adalah vivo V60 Lite 5G! Desainnya mewah, tipis, ringan,…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

October 20, 2025 - 0

Review Shokz OpenFit 2+: OWS Olahraga dengan Banyak Fitur dan Nyaman Digunakan

Ini Open Ear Wireless Earbud Shokz OpenFit 2+! Kelas premium,…
October 2, 2025 - 0

Review Huawei Watch GT 6 Pro: Desain Stylish Fitur Kesehatan & Olahraga Melimpah!

Ini adalah Huawei Watch GT 6 Pro, smartwatch flagship Huawei…
September 12, 2025 - 0

Review Haylou Watch 4S: Smartwatch Rp 600 Ribuan Punya Dual Band GPS dan Layar AMOLED!

Ini adalah Haylou Watch 4S. Brand yang satu ini memang…
September 11, 2025 - 0

Review Galaxy Buds Core: TWS Paling Terjangkau Samsung Ini Awet Banget Baterainya!

Galaxy Buds Core, TWS ini sepertinya disiapkan Samsung untuk menggantikan…