Google Mulai Garap Pixel Fold 2 dengan Tensor G4

Author
Mahfud
Reading time:
February 7, 2024

Google meluncurkan ponsel lipat pertamanya Pixel Fold pada Mei 2023 lalu, dan kini dilaporkan mereka sedang bersiap untuk merilis penerusnya. Diyakini akan bernama Pixel Fold 2, perangkat tersebut bakal lompat memakai SoC Tensor G4.

Google Pixel Fold
Google Pixel Fold generasi pertama

Menurut bocoran yang diperoleh Android Authority, Google Pixel Fold 2 saat ini sedang diuji coba secara internal dalam beberapa bulan ke belakang. Dikatakan bahwa chipset dengan nama kode “zumapro” menjadi dapur pacu utamanya.

Untuk diketahui, Tensor G3 yang memperkuat Pixel 8 Series punya nama kode “zuma”. Diduga chipset “zumapro” yang tertanam pada ponsel lipat generasi kedua milik Google tersebut adalah Tensor G4.

Itu artinya, Pixel Fold 2 akan langsung lompat dari Tensor G2 yang digunakan pada Pixel Fold generasi pertama tahun lalu ke Tensor G4. SoC itu sendiri diprediksi juga akan disematkan pada lini Pixel 9 Series mendatang.

Bicara soal Tensor G4, chipset semi-kustom Google itu diketahui akan diproduksi oleh Samsung dan bakal berbasis Exynos 2400, dengan terdiri dari CPU core Arm Cortex-X4, Cortex-A720, dan Cortex-A520. Dengan demikian Pixel Fold 2 sepertinya akan dilengkapi RAM LPDDR5 hingga 16GB dan storage UFS 4.0 sampai 256GB.

Baca Juga: Tecno Pova 6 Pro Muncul di FCC, Ungkap Desain dan Sebagian Spesifikasi • Jagat Gadget (jagatreview.com)

Terkait jadwal rilis, Google disinyalir tidak akan meluncurkannya di ajang I/O 2024 pada bulan Mei mendatang. Pixel Fold 2 kemungkinan bakal rilis bersamaan dengan Pixel 9 Series pada akhir tahun nanti. Owh iya, sama halnya dengan Pixel 9, Google juga diketahui akan menyematkan asisten AI Pixie pada ponsel lipat generasi terbarunya itu.

Load Comments

Reviews

March 26, 2025 - 0

Review Xiaomi 15 Ultra: Smartphone Xiaomi Terbaik, Laku Keras? Apa Sehebat Itu?

Kalian juga pasti pengen tau juga kan seperti apa sih…
March 25, 2025 - 0

Review Anker 140 W Display Charger: Kencang dengan Smart Display, Bisa 4 Gadget Sekaligus

Masih pakai Charger USB Type-C Laptop yang besar dan berat?…
March 21, 2025 - 0

Review Advan On Posh: Smartwatch Keren Dengan Tampilan Fleksibel!

Smartwatch ini datang langsung dengan 2 strap! Mau angkat telepon…
March 20, 2025 - 0

Review Samsung Galaxy A06 5G: Smartphone 5G Termurah Samsung 2025

Ini Samsung Galaxy A06 5G, smartphone 5G baru termurah dari…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

March 21, 2025 - 0

Review Advan On Posh: Smartwatch Keren Dengan Tampilan Fleksibel!

Smartwatch ini datang langsung dengan 2 strap! Mau angkat telepon…
March 19, 2025 - 0

Review Advan On Move: Smartwatch Rp 800 Ribuan, Bisa Telepon WhatsApp & Pakai ChatGPT!

Ini smartwatch Rp 800 ribuan! Tapi, fiturnya banyak! Ya, ini…
March 11, 2025 - 0

Review Smartwatch Amazfit Active 2: Smartwatch Super Nyaman, Lengkap, Terjangkau, Tetap Irit Daya!

Cari smartwatch canggih, mau yang irit baterainya, mau yang lengkap…
February 25, 2025 - 0

Review Huawei Band 10: Smartband 2025, Fitur Rasa Smartwatch Tapi Tetap Terjangkau

Ini adalah Huawei Band 10, smartband terbaru andalan Huawei dengan…