Infinix Hot 50 5G Akan Segera Hadir!
Infinix telah mengkonfirmasi kalau mereka akan merilis smartphone Hot 50 5G pada tanggal 5 September mendatang di India. Smartphone ini adalah smartphone pertama yang diumumkan dalam Hot 50 Series. Menariknya, kali ini Infinix menghadirkan kembali versi 5G di seri Hot, setelah terakhir kali muncul di Hot 30 5G yang rilis tahun 2023 silam.

Desain Infinix Hot 50 5G
Untuk desainnya, smartphone ini dikatakan memiliki ketebalan di angka 7.8 mm dan terlihat memiliki desain modul kamera belakang yang bertingkat 3. Sementara untuk kamera selfie nya menggunakan desain punch hole. Menariknya, Infinix juga membekali smartphone yang satu ini dengan rating IP54 untuk proteksi terhadap percikan air.

Sayangnya untuk saat ini belum ada pernyataan resmi mengenai spesifikasi yang akan diusung oleh smartphone ini. Namun berdasarkan bocoran yang beredar, dikatakan kalau Infinix Hot 50 5G ini menggunakan SoC Dimensity 6300 dari MediaTek, RAM dengan opsi 4 GB atau 8 GB, serta penyimpanan internal jenis UFS 2.2 dengan kapasitas 128 GB. Sedangkan untuk urusan kameranya masih belum diketahui sama sekali.
Baca Juga: Realme Note 60 Segera Hadir di Indonesia, Intip Spesifikasinya! • Jagat Gadget (jagatreview.com)
Dilansir dari Website resmi Infinix India, pihaknya akan memberikan lebih banyak detail mengenai smartphone Hot 50 5G ini pada tanggal 3 September mendatang. Namun untuk saat ini belum ada kepastian mengenai apakah smartphone ini akan hadir ke pasar Indonesia atau tidak. Jadi mari kita nantikan saja kabar kabar berikutnya!