Donald Trump Bakal Angkat Larangan TikTok di AS

Author
Mahfud
Reading time:
November 13, 2024

Presiden terpilih Amerika Serikat, Donald Trump, dilaporkan kini memprioritaskan rencana untuk membatalkan larangan terhadap TikTok di Negeri Paman Sam tersebut. Sebagai informasi, TikTok akan secara efektif dilarang di Amerika Serikat pada 19 Januari 2025 mendatang jika ByteDance tidak menjualnya sebelum tanggal tersebut.

tiktok-ban

Hal ini diungkap oleh Kellyanne Conway, manajer kampanye Donald Trump, kepada The Washington Post. Ia mengatakan ada banyak cara untuk meminta pertanggung jawaban dari China, yang dituding memanfaatkan data pengguna untuk keperluan pemerintah, selain dengan mengasingkan 180 juta pengguna bulanan TikTok di AS.

Memang, Donald Trump-lah yang menginisiasi perintah untuk melarang platform video pendek tersebut di Amerika Serikat selama masa pemerintahan periode pertamanya. Namun, ia mengambil langkah berbeda selama kampanye pemilihan 2024, karena dia lebih khawatir bahwa larangan terhadap TikTok bakal menguntungkan Meta.

Keputusan untuk melarang TikTok sendiri diketok palu selama pemerintahan Joe Biden. ByteDance, induk perusahaan TikTok yang dituding berafiliasi dengan pemerintah China, dipaksa untuk menjualnya ke entitas lain dengan tenggat waktu hingga 19 Januari 2025 jika ingin platform tersebut tetap beroperasi di Amerika Serikat.

19 Januari 2025 sendiri sehari sebelum Donald Trump resmi kembali menjabat sebagai Presiden AS untuk periode keduanya. Namun, belum diketahui secara pasti langkah apa yang bakal dilakukan Trump untuk mencoba mencegah larangan tersebut.

Load Comments

Reviews

January 27, 2026 - 0

Review Vinko S10-NC: TWS Kualitas Mumpuni, Harganya Kok Cuma Segini?!

Ini Vinko S10-NC, TWS yang saya jamin terjangkau tapi punya…
January 24, 2026 - 0

Review OPPO Reno15 Pro Max 5G: OPPO Reno Series Pengalaman Pakainya Mirip Flagship

Ini adalah OPPO Reno15 Pro Max 5G, smartphone terbaru OPPO…
January 23, 2026 - 0

Review HUAWEI nova 14 Pro: Kamera Flagship di Harga Rp 8 Jutaan?!

Fitur Kamera Flagship HUAWEI, sekarang ada di nova! Budget kalian…
January 22, 2026 - 0

Review Redmi Note 15 5G: Smartphone Rp 3 Jutaan Desain Keren, Body Tipis, dan All Rounder dari Redmi!

Ini adalah Redmi Note 15 5G, Smartphone baru dari Redmi…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

January 27, 2026 - 0

Review Vinko S10-NC: TWS Kualitas Mumpuni, Harganya Kok Cuma Segini?!

Ini Vinko S10-NC, TWS yang saya jamin terjangkau tapi punya…
January 9, 2026 - 0

Review Huawei FreeClip 2: OWS Premium, Nyaman Dipakai, Audio Mumpuni, Naik Kelas!

Ini Huawei FreeClip 2! Secara umum desain buds-nya mungkin mirip…