Threads Bakal Segera Uji Coba Iklan Tahun Depan
Meta bakal mulai menguji coba iklan di platform Threads pada 2025 mendatang. Seperti dilansir dari The Information, Threads akan mengizinkan sebagian kecil pengiklan untuk membuat dan menerbitkan iklan pada Januari tahun depan.

Langkah ini sendiri bukan sesuatu yang mengejutkan. Adam Mosseri – pemimpin Instagram – sudah mengonfirmasi bahwa cepat atau lambat Threads bakal kehadiran iklan karena bisnis tetaplah bisnis dan mereka harus membuat keuntungan.
Sebagai informasi, Meta mencatatkan penghasilan iklan USD 38,8 miliar dalam tiga bulan terakhir. Angka tersebut adalah 97 persen dari pendapatan keseluruhan mereka di kuartal tersebut. Ya, iklan adalah jantung utama Meta.
Untuk saat ini memang tidak ada iklan sama sekali di Threads, platform yang baru seumur jagung dan ditargetkan untuk bersaing dengan X. Namun, basis pengguna Threads mulai mengalami peningkatan yang lebih stabil daripada saat awal peluncurannya pada 2023.
Harus diakui pula, Threads belakangan ini mulai banyak digunakan di Indonesia. Dari pantauan kami, cukup banyak pengguna yang kini memposting utas-utas panjang untuk mengutarakan curhatan atau keluh kesah mereka di platform tersebut.
Tampaknya Threads menganggap ini adalah waktu yang tepat untuk mulai menjajal iklan di platform barunya itu. Meski begitu, dalam laporan keuangannya baru-baru ini, Susan Li – CFO Meta – mengatakan bahwa Threads diprediksi tidak akan jadi sumber pendapatan yang signifikan pada 2025 mendatang.